Berita , D.I Yogyakarta

Jelang Ramadhan Tahun 2023, Ribuan Miras dan Petasan Dimusnahkan di Bantul

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Miras dan Petasan Dimusnahkan di Bantul
Pemusnahan barang bukti berupa miras, petasan, dan narkoba oleh Polres Bantul. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE - Ribuan miras dan petasan dimusnahkan di Bantul oleh jajaran pihak Kepolisian menjelang ramadhan tahun 2023 ini.

Barang bukti miras dan petasan tersebut merupakan hasil operasi rutin yang digelar rutin dalam kurun waktu Januari hingga Februari 2023 di wilayah Kabupaten Bantul.

Adapun kedua barang tersebut dijual oleh pedagangnya melalui sistem perdagangan online atau daring.

Kegiatan pemusnahan barang bukti ini dilakukan pada Senin, 20 Maret 2023 di lapangan Paseban Bantul.

Kapolres Bantul, AKBP Ihsan, menyampaikan bahwa jajarannya terus berupaya memberantas peredaran miras dan petasan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman di bulan ramadhan 2023.

“Kita akan berantas supaya ramadhan bisa berjalan aman lancar tanpa adanya suara-suara bising petasan,” kata Ihsan.

Sebanyak 1.213 petasan siap ledak dalam berbagai ukuran dan 318 selongsong petasan berbagai ukuran dimusnahkan.

Barang-barang tersebut diamankan dari seorang warga di wilayah Kapanewon Pajangan.

Selain untuk menciptakan rasa aman di bulan ramadhan, pemusnahan petasan ini dilakukan untuk menghindari adanya korban jiwa yang ditimbulkan dari ledakan petasan.

Pemusnahan miras, petasan, hingga narkotika oleh jajaran Polres Bantul setelah operasi selama Januari hingga Februari 2023. (Foto: Wahyu Turi)

“Petasan ini dibuat home industri dan akan diedarkan di bulan ramadhan. Dari awal kita melakukan penyelidikan, sudah banyak contoh membuat petasan untuk ramadhan, kemudian meledak dan ada korban, tentu hal ini kita hindari,” jelas Kapolres Bantul.

Sedangkan untuk miras yang telah disita dan dimusnahkan ada sebanyak 2.732 botol dari berbagai merk dan miras oplosan sebanyak 608 botol.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB
Tekan Angka Perceraian, Menag Akan Buka Darul Ifta di Istiqlal

Tekan Angka Perceraian, Menag Akan Buka Darul Ifta di Istiqlal

Kamis, 21 November 2024 12:19 WIB
Tiba di Inggris, Prabowo Akan Bertemu Raja Charles III

Tiba di Inggris, Prabowo Akan Bertemu Raja Charles III

Kamis, 21 November 2024 11:18 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 21 November 2024 Naik atau Turun? Berikut ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 21 November 2024 Naik atau Turun? Berikut ...

Kamis, 21 November 2024 09:38 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Kamis 21 November 2024 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Kamis 21 November 2024 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Kamis, 21 November 2024 09:37 WIB