Berita , Jabodetabek , Artikel
Kasus Pembunuhan Wanita di Kos Serpong Tangerang Terungkap, Polisi Amankan 1 Orang Pelaku
Tri Lestari
Kasus pembunuhan wanita di Kos Serpong Tangerang terungkap. (Foto: Polda Metro Jaya)
HARIANE – Kasus pembunuhan wanita di Kos Serpong Tangerang berhasil diungkap oleh pihak Kepolisian Resor Tangerang Selatan.
Dalam pengungkapan kasus pembunuhan wanita di Kos Serpong Tangerang ini, petugas berhasil mengamankan satu orang pelaku pada Selasa, 28 Juni 2022.
Berikut informasi lengkap mengenai kasus pembunuhan wanita di Kos Serpong Tangerang yang berhasil diungkap oleh petugas kepolisian.
Pengungkapan Kasus Pembunuhan Wanita di Kos Serpong Tangerang
BACA JUGA : Fakta-fakta Kasus Pembunuhan di Wirobrajan Jogja, Pelaku Kabur Setelah Berhasil Tikam KorbanDilansir dari laman portal resmi Polda Metro Jaya, dapat diketahui bahwa pelaku pembunuhan SL (35) berhasil ditangkap. Sebelumnya korban ditemukan tewas bersimbah darah di kamar kosnya yang berada di Jalan Bhayangkara RT02/RW 05, Pondok Jagung Timur, Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan pada Sabtu, 25 Juni 2022. Korban diduga menjadi korban pembunuhan oleh pria tak dikenal. Hal ini diungkap oleh Kasatreskrim Polres Tangerang Selatan AKP Aldo Primananda Putra. AKP Aldo menyampaikan penemuan jasad korban berawal saat saksi yang berinisial RS sedang mengobrol bersama dengan dua orang rekannya sekitar pukul 02.00 WIB. Saat sedang mengobrol, RS mendengar suara teriakan yang berasal dari kamar sebelahnya. “Saat saksi RS sedang mengobrol, mendengar suara teriakan, namun suara itu kurang jelas, sehingga RS langsung keluar kamar dan melihat korban di depan pintu kamar dalam keadaan bersimbah darah,” ungkap AKP Aldo. Kapolres Tangerang Selatan AKBP Sarly Sollu menyampaikan informasi terkait penangkapan pelaku melaui keterangan tertulis. Pelaku yang berinisial AJL alias J berhasil ditangkap pada Selasa, 28 Juni 2022 sekitar pukul 00.37 WIB.