Berita

Kebakaran di Medan Hari ini, 2 Unit Rumah Dilahap Si Jago Merah

profile picture Tim Red 3
Tim Red 3
Kebakaran di Medan Hari ini, 2 Unit Rumah Dilahap Si Jago Merah
Kebakaran di Medan hari ini melanda dua unit rumah. (Instagram/BPBD Kota Medan)

HARIANE - Telah terjadi kebakaran di Medan hari ini, Senin 18 Desember 2023 dini hari yang melanda dua unit rumah.

Peristiwa tersebut berlokasi di Jalan Tuar Gg. Masjid Lingk. II, Kelurahan Amplas, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan.

Menurut informasi yang dirilis oleh BPBD Kota Medan, penyebab pasti dari kebakaran tersebut belum diketahui karena masih dalam proses penyelidikan.

2 Unit Rumah di Kota Medan Dilahap Si Jago Merah

Melalui akun Instagram resminya, BPBD Kota Medan merilis informasi terkait kebakaran yang terjadi hari ini.

Peristiwa yang terjadi pada pukul 04.35 WIB ini melanda dua unit rumah semi permanen.

"Terjadi Kebakaran di Jalan Tuar Gg. Masjid Lingk. II, Kelurahan Amplas, Kecamatan Medan Amplas. Untuk objek yang terbakar berupa rumah semi permanen," ucap anggota TRC-PB BPBD Kota Medan dalam unggahan video.

Karena sebagian material bangunan merupakan bahan yang mudah terbakar, api dapat dengan cepat membakar bangunan tersebut.

Meski telah dilakukan upaya pemadaman, sebanyak 90 persen bagian dari bangunan telah ludes dilahap si jago merah.

Dalam video dan foto yang diunggah, terlihat besarnya kobaran api yang membakar bangunan rumah tersebut.

kebakaran di medan hari ini
Petugas berupaya memadamkan api. (Instagram/BPBD Kota Medan)

Sejumlah petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Medan nampak berupaya memadamkan api dengan menggunakan selang air.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Korban Tenggelam Sungai Progo Berhasil Ditemukan

Korban Tenggelam Sungai Progo Berhasil Ditemukan

Senin, 28 April 2025
Pemerintah Kalurahan Didorong Lakukan Reformasi

Pemerintah Kalurahan Didorong Lakukan Reformasi

Senin, 28 April 2025
Penampakan Kantor Notaris di Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon, Tutup-Temuan Surat Permintaan Pengembalian ...

Penampakan Kantor Notaris di Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon, Tutup-Temuan Surat Permintaan Pengembalian ...

Senin, 28 April 2025
Warga Sedayu Korban Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan Tak Bernyawa

Warga Sedayu Korban Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan Tak Bernyawa

Senin, 28 April 2025
Satresnarkoba Polresta Yogyakarta Tangkap 10 Tersangka Kasus Narkoba Selama Sebulan

Satresnarkoba Polresta Yogyakarta Tangkap 10 Tersangka Kasus Narkoba Selama Sebulan

Senin, 28 April 2025
Timbulkan Bau Tak Sedap, Warga Tolak Perluasan ITF Pasar Niten Bantul

Timbulkan Bau Tak Sedap, Warga Tolak Perluasan ITF Pasar Niten Bantul

Senin, 28 April 2025
Puluhan Pelajar Gunungkidul Daftarkan Diri Jadi Calon Siswa Sekolah Rakyat

Puluhan Pelajar Gunungkidul Daftarkan Diri Jadi Calon Siswa Sekolah Rakyat

Senin, 28 April 2025
Beda Pengakuan, Begini Kata Orang yang Sempat Akan Bantu Mbah Tupon Pisah Sertifikat ...

Beda Pengakuan, Begini Kata Orang yang Sempat Akan Bantu Mbah Tupon Pisah Sertifikat ...

Senin, 28 April 2025
Ditinggal ke Luar Kota, Emas dan Uang Tunai Warga Gunungkidul Raib

Ditinggal ke Luar Kota, Emas dan Uang Tunai Warga Gunungkidul Raib

Senin, 28 April 2025
Namanya Dicatut Kasus Tanah Milik Mbah Tupon, Begini Kata Eks DPRD Bantul

Namanya Dicatut Kasus Tanah Milik Mbah Tupon, Begini Kata Eks DPRD Bantul

Senin, 28 April 2025