Berita , Jatim

Kebakaran di Surabaya Hari Ini 19 Oktober 2023 Hanguskan Rumah 2 Lantai, Sempat Terdengar Ledakan

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
kebakaran di Surabaya hari ini,
Kebakaran di Surabaya hari ini, 19 Oktober 2023 mengakibatkan sebuah rumah ludes terbakar. (Foto: Instagram/call112surabaya)

HARIANE - Sebuah rumah tinggal warga berlantai 2 mengalami kebakaran di Surabaya hari ini, Kamis 19 Oktober 2023.

Rumah tersebut berlokasi di Jalan Darmokali Tugu No 5, Kecamatan Wonokromo, Kota Surabaya, Provinsi Jawa Timur sekitar pukul 00.06 WIB semalam.

Sebelum kebakaran terjadi, sempat terdengar suara ledakan dari lantai 2 rumah tersebut hingga akhirnya kebakaran pun terjadi.

Kronologi Kebakaran di Surabaya Hari Ini

Suku Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Surabaya dan para petugas lainnya telah berhasil menyelesaikan kasus kebakaran di Surabaya hari ini.

Dikutip dari akun Instagram Command Center 112 Surabaya yang telah melaporkan perihal adanya insiden kebakaran yang melanda sebuah rumah berlantai 2.

"Rumah 2 Lantai di Jalan Darmokali Terbakar," tulis Command Center 112 Surabaya pada unggahannya.

Kebakaran di Surabaya hari ini
Korban mendapatkan bantuan dari BPBD Surabaya berupa makanan serta peralatan tidur. (Foto: Instagram/call11surabaya)

Sebuah rumah 2 lantai di Jalan Darmokali terbakar pada dini hari tadi, hingga bangunan berlantai 2 itu terbakar habis.

Menurut keterangan dari pemilik rumah, sebelumnya sempat mendengar suara ledakan di lantai 2 rumahnya, saat dilakukan pengecekan ia sudah melihat api dalam kondisi membesar.

Mengetahui hal tersebut pemilik rumah meminta bantuan warga setempat untuk menghubungi 112 agar segera mendatangkan petugas pemadam kebakaran.

Api terlihat cukup besar berkobar menyelimuti lantai 2 bangunan tersebut. Api berhasil dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran dan beruntungnya tidak merambat ke bangunan sekitarnya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Pemerintah Kalurahan Didorong Lakukan Reformasi

Pemerintah Kalurahan Didorong Lakukan Reformasi

Senin, 28 April 2025
Penampakan Kantor Notaris di Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon, Tutup-Temuan Surat Permintaan Pengembalian ...

Penampakan Kantor Notaris di Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon, Tutup-Temuan Surat Permintaan Pengembalian ...

Senin, 28 April 2025
Warga Sedayu Korban Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan Tak Bernyawa

Warga Sedayu Korban Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan Tak Bernyawa

Senin, 28 April 2025
Satresnarkoba Polresta Yogyakarta Tangkap 10 Tersangka Kasus Narkoba Selama Sebulan

Satresnarkoba Polresta Yogyakarta Tangkap 10 Tersangka Kasus Narkoba Selama Sebulan

Senin, 28 April 2025
Timbulkan Bau Tak Sedap, Warga Tolak Perluasan ITF Pasar Niten Bantul

Timbulkan Bau Tak Sedap, Warga Tolak Perluasan ITF Pasar Niten Bantul

Senin, 28 April 2025
Puluhan Pelajar Gunungkidul Daftarkan Diri Jadi Calon Siswa Sekolah Rakyat

Puluhan Pelajar Gunungkidul Daftarkan Diri Jadi Calon Siswa Sekolah Rakyat

Senin, 28 April 2025
Beda Pengakuan, Begini Kata Orang yang Sempat Akan Bantu Mbah Tupon Pisah Sertifikat ...

Beda Pengakuan, Begini Kata Orang yang Sempat Akan Bantu Mbah Tupon Pisah Sertifikat ...

Senin, 28 April 2025
Ditinggal ke Luar Kota, Emas dan Uang Tunai Warga Gunungkidul Raib

Ditinggal ke Luar Kota, Emas dan Uang Tunai Warga Gunungkidul Raib

Senin, 28 April 2025
Namanya Dicatut Kasus Tanah Milik Mbah Tupon, Begini Kata Eks DPRD Bantul

Namanya Dicatut Kasus Tanah Milik Mbah Tupon, Begini Kata Eks DPRD Bantul

Senin, 28 April 2025
Cuaca Panas Terik di DIY, Ini Penjelasan BMKG

Cuaca Panas Terik di DIY, Ini Penjelasan BMKG

Senin, 28 April 2025