Berita , Jateng

Kecelakaan di Jalan Diponegoro Semarang, 4 Pemotor Terpental dan Terkapar

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
kecelakaan di Jalan Diponegoro Semarang
Terjadi insiden kecelakaan di Jalan Diponegoro Semarang pada Minggu, 17 November 2024 malam. (Instagram/smg_repostt)

HARIANE – Empat orang jadi korban dalam insiden kecelakaan di Jalan Diponegoro Semarang pada Minggu, 17 November 2024 sekitar pukul 22.00 WIB.

Kecelakaan yang berlokasi di depan Dealer Suzuki Mijen tersebut bahkan sempat menimbulkan kemacetan di sekitar lokasi.

Pasalnya, tubuh keempat korban laka terpental dan terkapar di jalanan. Warga sekitar yang melihat insiden itu pun tak ada yang berani menolong karena kondisi korban yang mengenaskan.

Kronologi Kecelakaan di Jalan Diponegoro Semarang

Berdasarkan keterangan saksi yang diunggah akun Instagram @smg_repostt, kecelakaan di Jalan Diponegoro Semarang bermula saat korban yang membawa motor shogun hendak menyeberang ke arah jalur Ungaran – Semarang.

Saat itu, pengemudi motor shogun berboncengan dengan teman prianya sembari membawa ayam dan sejumlah barang lainnya.

Saat jalanan lumayan lengang dan dirasa aman, ia pun melajukan motornya untuk menyeberang. Naas, dari arah Undaris (Universitas Darul Ulum Islamic) menuju Bawen ada pemotor lain yang melaju kencang.

Tabrakan antara shogun dan ninja 2 tak itu pun tak terhindarkan. Keempat pemotor langsug terpental dan terkapar di aspal dengan kondisi yang cukup parah.

Melihat hal itu, sejumlah warga yang tak jauh dari TKP langsung menghampiri korban dan memberi aba-aba agar pengguna jalan melambatkan laju motor mereka karena ada kecelakaan.

Tak butuh waktu lama, anggota kepolisian setempat dan ambulans dari petugas medis datang untuk melakukan evakuasi terhadap keempat korban.

Hingga saat ini, belum diketahui siapa identitas korban. Namun yang pasti, korban terdiri dari tiga pria dan satu wanita.

Dimana dua korban pria naik motor shogun, sementara satu pria dan satu wanita lainnya merupakan korban yang naik motor ninja.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025
Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025