Berita , Jateng

Kecelakaan di Rowobelang Batang Hari ini, Seorang Pemotor Tutup Usia

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
kecelakaan di Rowobelang Batang hari ini
Pemotor tewas usai terlibat kecelakaan di Rowobelang Batang hari ini 24 Juli 2024. (Ilustrasi : Freepik/rorozoa)

HARIANE – Sejumlah pengguna jalam dikejutkan dengan insiden kecelakaan di Rowobelang Batang hari ini Rabu, 24 Juli 2024.

Lakalantas di Batang hari ini terjadi sekitar pukul 06.00 WIB dan melibatkan satu unit sepeda motor serta truck bak dengan nopol G 9728 CC.

“Telah terjadi kecelakaan pada hari Rabu tanggal 24 Juli 2024 sekitar pukul 06.00 WIB, yang melibatkan Sepeda motor Suzuki GSX dengan Truk Bak Dyna di Jalan Raya Ds. Rowobelang Kec. Batang Kab. Batang,” keterangan akun Instagram @batanghelp.

Kronologi Kecelakaan di Rowobelang Batang Hari ini

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari Batang Help, kecelakaan di Rowobelang Batang hari ini bermula saat motor dengan nopol G 4377 RH melaju dari arah selatan menuju ke utara.

Begitu tiba di lokasi kejadian, tiba-tiba pengendara motor menabrak bemper belakang sebelah kiri truck bak yang ada di depannya.

Belum diketahui secara pasti penyebab korban sampai menabrak truk yang saat kejadian melaju searah dengannya.

Namun yang pasti insiden tersebut membuat pengendara motor yang bernama Bangkit Hakim Wiraguna (20) asal Desa Cepokokuning, Batang dinyatakan meninggal dunia.

“Atas insiden ini 1 orang pengendara sepeda motor meninggal dunia,” lanjut keterangan unggahan akun Instagram tersebut.

Tak lama setelah insiden itu terjadi, aparat kepolisian datang ke lokasi kejadian untuk melakukan evakuasi sekaligus olah TKP.

Terlihat, truk yang tertabrak dari arah belakang tidak mengalami kerusakan. Sementara kondisi kendaraan korban, belum diketahui.

Saat ini jasad korban sudah dipulangkan ke rumah duka setelah sempat dilarikan ke RSUD Kabupaten Batang sebelumnya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Lakalantas di Sentolo, Bus vs Sepeda motor

Lakalantas di Sentolo, Bus vs Sepeda motor

Sabtu, 05 Juli 2025
Tragis, Seorang Lansia Tertabrak Kereta Api di Sentolo

Tragis, Seorang Lansia Tertabrak Kereta Api di Sentolo

Sabtu, 05 Juli 2025
Polres Kulon Progo Selidiki Peretasan WhatsApp Bupati

Polres Kulon Progo Selidiki Peretasan WhatsApp Bupati

Sabtu, 05 Juli 2025
Keributan Driver Ojol: Polresta Sleman Kantongi Nama-nama Pengrusakan Mobil Polisi di Godean

Keributan Driver Ojol: Polresta Sleman Kantongi Nama-nama Pengrusakan Mobil Polisi di Godean

Sabtu, 05 Juli 2025
Bikin Ribuan Driver Shopeefood Jogja Turun Tangan, “Mas-mas Pelayaran” Diperiksa Polresta Sleman

Bikin Ribuan Driver Shopeefood Jogja Turun Tangan, “Mas-mas Pelayaran” Diperiksa Polresta Sleman

Sabtu, 05 Juli 2025
Proses Evakuasi Pria Terperosok ke Sumur di Gunungkidul Mengalami Sempat Terkendala Komunikasi dengan ...

Proses Evakuasi Pria Terperosok ke Sumur di Gunungkidul Mengalami Sempat Terkendala Komunikasi dengan ...

Sabtu, 05 Juli 2025
Seorang Pria di Gunungkidul Terperosok ke Sumur Sedalam Belasan Meter, Begini Kondisinya

Seorang Pria di Gunungkidul Terperosok ke Sumur Sedalam Belasan Meter, Begini Kondisinya

Sabtu, 05 Juli 2025
Diboyong ke Panggung Prambanan Jazz Festival, Begini Kesan Eaj Park

Diboyong ke Panggung Prambanan Jazz Festival, Begini Kesan Eaj Park

Sabtu, 05 Juli 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 5 Juli 2025, Naik atau Turun?

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 5 Juli 2025, Naik atau Turun?

Sabtu, 05 Juli 2025
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 5 Juli 2025 Berapa? Cek Disini

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 5 Juli 2025 Berapa? Cek Disini

Sabtu, 05 Juli 2025