Berita , Jatim

Kecelakaan di Surabaya Hari ini 26 November 2022, Sebuah Minibus Terjun ke Sungai

profile picture Rizky Riawan Nursatria
Rizky Riawan Nursatria
Kecelakaan di Surabaya Hari ini 26 November 2022, Sebuah Minibus Terjun ke Sungai
Insiden kecelakaan di Surabaya hari ini. (Foto: Instagram/Call 112 Surabaya)
HARIANE - Sebuah minibus berwarna hitam mengalami insiden kecelakaan tunggal di Surabaya hari ini, Sabtu, 26 November 2022.
Kecelakaan di Surabaya hari ini berlangsung sekitar pukul 01.57 WIB. Video pasca kecelakaan beredar luas di media sosial.
Berdasarkan informasi dan keterangan dari Call 112 Surabaya, kecelakaan di Surabaya hari ini adalah insiden terceburnya sebuah mobil ke dalam sungai.
"26/11/01:57 WIB Sebuah mobil yang dikendarai pengendara asal Wonocolo ini tercebur di Sungai Jl Gunungsari," tulis keterangan akun Instagram Call 112 Surabaya.
BACA JUGA : Kecelakaan di Bogor Hari ini 26 November 2022: Seorang Pengendara Motor Jadi Korban Laka Tunggal, Kendaraan Rusak Parah

Kronologi dan Kondisi Korban Kecelakaan di Surabaya Hari ini

Kondisi mobil dalam kecelakaan di Surabaya hari ini
Kondisi mobil dalam kecelakaan di Surabaya hari ini. (Foto: Instagram/ Call 112 Surabaya)
Berdasarkan keterangan lanjutan, kecelakaan minibus masuk ke dalam sungai tersebut diduga akibat kelalaian sang pengemudi. Diduga korban mengantuk saat berkendara pada dini hari.
Berikut ini kronologi lengkap berdasarkan rilis dari Call 112 Surabaya : 
"Menurut keterangan dari pengemudi mobil saat itu melaju dari arah selatan ke utara Jl. Gunungsari saat melintas di Bumi marinir Gunungsari arah ke selatan, pengemudi diduga mengantuk sehingga tidak bisa mengendalikan laju kendaraan dan berpindah jalur menabrak pembatas jalan dan mobil masuk ke sungai," rilis Call 112 Surabaya.
Pengemudi yang mengantuk sangat berbahaya bagi diri sendiri dan orang lain di sekitar, sehingga penting bagi para pengendara untuk mengemudi dalam kondisi yang fit.
BACA JUGA : Harga Emas Perhiasan Hari Ini Sabtu 26 November 2022 Meroket! Simak Rincian Lengkapnya Disini
Sementara itu, kondisi korban dilaporkan selamat dan langsung menghubungi nomor darurat. Proses evakuasi mobil dari dalam sungai telah berhasil dilakukan oleh pihak yang berwajib.
pengangkatan kendaraan dalam kecelakaan di Surabaya hari ini
Pengangkatan kendaraan dalam kecelakaan di Surabaya hari ini. (Foto: Instagram/ Call 112 Surabaya)
Ads Banner

BERITA TERKINI

Keberadaan Kapal Hilang Kontak Masih Belum Ditemukan, Petugas Terus Mencari Hingga Malam Hari

Keberadaan Kapal Hilang Kontak Masih Belum Ditemukan, Petugas Terus Mencari Hingga Malam Hari

Minggu, 19 Mei 2024 00:00 WIB
Pilkada Gunungkidul, 12 Orang Berebut Tiket dari Partai Gerindra

Pilkada Gunungkidul, 12 Orang Berebut Tiket dari Partai Gerindra

Sabtu, 18 Mei 2024 23:24 WIB
BMKG Rilis Peringatan Banjir Rob di Pesisir Utara Jakarta 21-29 Mei 2024

BMKG Rilis Peringatan Banjir Rob di Pesisir Utara Jakarta 21-29 Mei 2024

Sabtu, 18 Mei 2024 22:13 WIB
Update Kasus Bullying Siswi SMP di Depok, Polisi Periksa 14 Saksi

Update Kasus Bullying Siswi SMP di Depok, Polisi Periksa 14 Saksi

Sabtu, 18 Mei 2024 21:27 WIB
Gereja Kristen Jawa Wonosari Gelar Kirab Pisungsung Undhuh-Undhuh, Wujud Toleransi Antar Umat Beragama

Gereja Kristen Jawa Wonosari Gelar Kirab Pisungsung Undhuh-Undhuh, Wujud Toleransi Antar Umat Beragama

Sabtu, 18 Mei 2024 18:29 WIB
Hamili Siswi SMP Hingga Aborsi, Seorang Ibu Laporkan Pacar Anaknya ke Polda DIY

Hamili Siswi SMP Hingga Aborsi, Seorang Ibu Laporkan Pacar Anaknya ke Polda DIY

Sabtu, 18 Mei 2024 15:38 WIB
Cemburu Istrinya Selingkuh, Seorang Pria Dilaporkan ke Polsek Cangkringan

Cemburu Istrinya Selingkuh, Seorang Pria Dilaporkan ke Polsek Cangkringan

Sabtu, 18 Mei 2024 15:36 WIB
Hotel di Tebing Tinggi Terbakar, Seorang Kakek 75 Tahun Terjebak

Hotel di Tebing Tinggi Terbakar, Seorang Kakek 75 Tahun Terjebak

Sabtu, 18 Mei 2024 15:35 WIB
Viral Video Bullying Siswi SMP di Depok, Korban Minta Tolong Tapi Ditertawakan

Viral Video Bullying Siswi SMP di Depok, Korban Minta Tolong Tapi Ditertawakan

Sabtu, 18 Mei 2024 15:33 WIB
Hilang Kontak, Perahu Nelayan Pantai Sadeng dalam Pencarian

Hilang Kontak, Perahu Nelayan Pantai Sadeng dalam Pencarian

Sabtu, 18 Mei 2024 14:58 WIB