Berita , Jabodetabek
Kecelakaan di Tol JORR Hari ini, Truk Es Krim Tabrak Dump Truk Hingga Terguling
HARIANE – Terjadi kecelakaan di Tol JORR hari ini Rabu, 12 Juni 2024 pagi yang melibatkan dua truk, yaitu truk box dan dump truck.
Tabrakan di tol JORR dari Kampung Rambutan arah Tangerang pagi ini sampai menyebabkan kemacetan luar biasa.
Pasalnya, kecelakaan tersebut menyebabkan truk terguling di tol JORR. Bahkan es krim di dalam truk box tersebut juga turut berceceran.
Kronologi Kecelakaan di Tol JORR Hari ini
Berdasarkan keterangan dari TMC Polda Metro Jaya, kecelakaan di Tol JORR hari ini bermula saat truk box pengangkut es krim melaju dari arah timur ke barat.
Begitu tiba di KM 19.200 B lajur 1 dan 2, truk box dengan nomor polisi B 9431 UXX tersebut menabrak dump truk yang berhenti di TKP.
Usai menabrak, truk box yang dikemudikan oleh oleh WF terguling dan membuat muatannya tercecer di jalanan.
“Truk Bos bernomor Polisi B 9431 UXX yang dikemudikan Windu Febrianto terguling di KM 19.200 B jalur 1 dan 2,” keterangan akun Instagram @tmcpoldametro.
Polisi menduga kalau sopir mengantuk sehingga menabrak dump truk yang saat kejadian sedang mengalami pecah ban.
Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Hanya saja, arus lalu lintas di sekitar Tol JORR mengalami hambatan.
“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun muatan truk box berceceran di jalan Tol sehingga membuat arus lalu lintas terhambat,” tulis akun Instagram tersebut.