Berita , Jabodetabek

Kecelakaan Motor di Jakarta Selatan Hari Ini, Motor Serempet Truk Sampah Korban Alami Luka-luka

profile picture Rizky Riawan Nursatria
Rizky Riawan Nursatria
Kecelakaan Motor di Jakarta Selatan Hari Ini, Motor Serempet Truk Sampah Korban Alami Luka-luka
Kecelakaan Motor di Jakarta Selatan Hari Ini Juni 2022. (Foto: Instagram/United South Jakarta)
HARIANE - Terjadi kecelakaan motor di Jakarta Selatan hari ini, Sabtu, 18 Juni 2022. Kecelakaan melibatkan seorang pengendara motor dan Truk sampah di Jalan Rumah Sakit Fatmawati, Jakarta Selatan.
Kecelakaan motor di Jakarta Selatan hari ini terjadi di sekitaran putaran patung kuda. Warga yang melihat peristiwa langsung mendatangi lokasi untuk menolong pengendara motor.
Dikutip dari akun Instagram Lensa Berita Jakarta, Kecelakaan motor di Jakarta Selatan hari ini diduga akibat motor yang ingin menyalip Truk sampah. Namun, pengendara sepeda motor oleng dan tidak dapat mengendalikan motornya.
"Lakalantas terjadi siang ini (18/06/2022) di Jl RS Fatmawati (putaran patung kuda) Jakarta Selatan. Menurut keterangan warga sepeda motor menyerempet truk sampah hingga kehilangan kendali. Pengendara sepeda motor mengalami luka luka pada kecelakaan tersebut," tulis akun Instagram Lensa Berita Jakarta.
BACA JUGA : Dua Orang Supporter Tewas Saat Persib vs Persebaya di Piala Presiden 2022, Korban Terinjak-injak di Pintu Stadion

Kondisi korban kecelakaan motor di Jakarta Selatan hari ini

Dalam unggahan video akun Instagram United South Cipete, pengunggah pertama kali kejadian terlihat kondisi korban terduduk di pinggir jalan. Warga setempat dan yang melintas ikut membantu mengatur lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan.
Kecelakaan motor di Jakarta Selatan hari ini mengakibatkan pengendara motor luka-luka. Warga juga terlihat membantu untuk menghubungi Fasilitas Kesehatan terdekat sebagai tindakan pertama.
Dalam video kecelakaan motor di Jakarta Selatan hari ini membuat pengendara Truk berwarna oranye berhenti. Hal ini untuk mempertanggungjawabkan peristiwa kecelakaan dan sebagai saksi kejadian.
Beberapa petugas medis telah mengevakuasi korban dan melarikannya ke Faskes terdekat. Belum diketahui pasti penyebab terjadinya kecelakaan, hanya ada dugaan sementara dari Warga di sekitar lokasi.
BACA JUGA : Kronologi dan Penyebab 2 Bobotoh Tewas di GBLA Saat Laga Persib Vs Persebaya
Polisi belum memberi keterangan terkait kecelakaan motor di Jakarta Selatan hari ini. Warga berharap kejadian serupa tidak terulang, dan para pengendara lebih waspada ketika melintasi lajur tersebut.****
1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Akibat Hujan Deras, Sungai Bawah Tanah Pantai Baron Meluap, Air Laut Berwarna Coklat

Akibat Hujan Deras, Sungai Bawah Tanah Pantai Baron Meluap, Air Laut Berwarna Coklat

Selasa, 20 Mei 2025
Tujuh Orang Warga Kulon Progo Terima Bantuan Rumah Tidak Layak Huni

Tujuh Orang Warga Kulon Progo Terima Bantuan Rumah Tidak Layak Huni

Selasa, 20 Mei 2025
Harga Emas Antam Hari ini Selasa 20 Mei 2025 Turun dengan Jumlah Fantastis, ...

Harga Emas Antam Hari ini Selasa 20 Mei 2025 Turun dengan Jumlah Fantastis, ...

Selasa, 20 Mei 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 20 Mei 2025 Mulai Merangkak Naik

Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 20 Mei 2025 Mulai Merangkak Naik

Selasa, 20 Mei 2025
Kementerian Koperasi Jalin MoU dengan Pimpinan Pusat Aisyiyah

Kementerian Koperasi Jalin MoU dengan Pimpinan Pusat Aisyiyah

Selasa, 20 Mei 2025
Dua Puting Beliung Muncul di Tengah Laut Gunungkidul, Pertanda Apa?

Dua Puting Beliung Muncul di Tengah Laut Gunungkidul, Pertanda Apa?

Senin, 19 Mei 2025
Pameran Industri Percetakan Pertama di Indonesia Dihadirkan di Joga, Catat Tanggalnya!

Pameran Industri Percetakan Pertama di Indonesia Dihadirkan di Joga, Catat Tanggalnya!

Senin, 19 Mei 2025
Dampak Cuaca Buruk di Gunungkidul, Sekolah Tergenang Air Hingga Pohon Tumbang

Dampak Cuaca Buruk di Gunungkidul, Sekolah Tergenang Air Hingga Pohon Tumbang

Senin, 19 Mei 2025
Pelaku Perusak Makam Milik Warga non-Muslim Ditangkap, Remaja Usia 16 Tahun

Pelaku Perusak Makam Milik Warga non-Muslim Ditangkap, Remaja Usia 16 Tahun

Senin, 19 Mei 2025
Tanggapan Bupati Abdul Halim Muslih Soal Perusakan Makam non-Muslim di Bantul: Orang Nggak ...

Tanggapan Bupati Abdul Halim Muslih Soal Perusakan Makam non-Muslim di Bantul: Orang Nggak ...

Senin, 19 Mei 2025