Berita , D.I Yogyakarta
Kecelakaan Sungai di Jogja Hari ini: 1 Siswa Pesantren Meninggal Dunia di Sungai Code Bantul
Dyah Ayu Purwirasari
Kecelakaan Sungai di Jogja Hari ini: 1 Siswa Pesantren Meninggal Dunia di Sungai Code Bantul
HARIANE – Kecelakaan sungai di Jogja hari ini terjadi di Sungai Code tepatnya di sebelah barat Jejeran 2, Kapanewon Pleret, Kabupaten Bantul pada Sabtu, 12 November 2022.
Kecelakaan sungai di Jogja hari ini menyebabkan satu orang anak remaja yang merupakan santri Pondok Pesantren Al Mahalli meninggal dunia karena terseret arus sungai dan tenggelam.
Peristiwa terjadi saat korban kecelakaan sungai di Jogja hari ini sedang mandi di sungai bersama dengan 8 orang teman santri lainnya namun hanyut karena terlalu ke tengah-tengah.
Sebelum ditemukan dalam keadaan meninggal dunia, tim SAR gabungan sempat melalukan pencarian dengan cara menelusuri Sungai Code.
BACA JUGA : Pengukuhan Ketua OSIS di Bantul 2022, 150 Siswa Terpilih Melalui Pemilihan Online
Korban Kecelakaan Sungai di Jogja Hari Ini Ternyata Tidak Bisa Berenang
Dilansir dari Instagram @sarglagah, telah terjadi sebuah kecelakaan sungai yang menyebabkan seorang santri meninggal dunia karena hanyut. Kejadian terjadi sekira pukul 11.00 WIB di Sungai Code wilayah Jejeran 2, Bantul. Santri yang menjadi korban tenggelam di Sungai Code merupakan pemuda inisial I yang berusia 16 tahun, warga Tegalrejo, Giri Rejo, Imogiri, dan berstatus sebagai pelajar atau santri di Ponpes Al Mahalli, Bantul. Kronologi kecelakaan sungai di Jogja hari ini diawali dari korban bersama dengan 8 orang teman lainnya, yaitu Z (17), M (15), N (15), E (15), A (14), I (15), R (14), dan D (15), berkunjung ke Sungai Code untuk mandi dan bermain air. Sembilan orang santri ini turun secara bergantian masuk ke dalam sungai, termasuk korban yang diketahui ternyata tidak bisa berenang.BACA JUGA : Cara Daftar Pelatihan Ujian SIM dari Polres Bantul, Gratis Dibuka Setiap HariPada awalnya, korban tenggal di Sungai Code ini masih mandi di pinggir sungai namun lama kelamaan menuju ke tengah. Korban hanyut terbawa arus sungai yang deras.