Berita , D.I Yogyakarta

Siapkan 6 Kereta Tambahan, 51 Ribuan Orang Tiba di Daop 6 Yogyakarta pada 2 Hari Awal Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

profile picture erfanto
erfanto
Stasiun Tugu
51 000 lebih penumpang kereta tiba di Stasiun Wilayah Daop 6 Yogyakarta

HARIANE - Daop 6 Yogyakarta mulai diserbu penumpang kereta api yang hendak berlibur. Dalam 2 hari awal libur panjang Kenaikan Yesus Kristus atau Rabu-Kamis (8-9/5) terdapat 51.443 penumpang KA jarak jauh mendatangi atau turun di stasiun Daop 6. 

Manajer Humas Daops 6 Yogyakarta, Krisbiyantoro menyebut di Hari Kamis (9/5/2024) kemarin setidaknya ada 27.295 penumpang KA jarak jauh yang datang. Di mana paling banyak penumpang turun di Stasiun Tugu Yogyakarta. 

"Stasiun Yogyakarta menjadi stasiun yang paling banyak menerima kedatangan penumpang yang jumlahnya mencapai 13.647 penumpang KA,"tutur dia. 

Setelah itu Stasiun Lempuyangan di mana ada 6.887 penumpang KA, Stasiun Solobalapan sejumlah 3.756 penumpang KA, Stasiun Klaten sejumlah 837 penumpang KA, dan Stasiun Purwosari sejumlah 829 penumpang KA.

Sementara untuk penumpang yang naik atau berangkat dari stasiun Daop 6 Yogyakarta sendiri di 2 hari awal libur panjang ini sebanyak 39.667 penumpang KA. Tujuan paling banyak adalah ke Jakarta.

"Prediksi kami, ada kenaikan volume penumpang naik dan turun di Daop 6 dibandingkan minggu sebelumnya pada periode yang sama," tambahnya.

Krisbiyantoro menjelaskan pada hari Rabu-Minggu (8-12/5) volume penumpang naik dan turun di Daop 6 Yogyakarta mencapai 182.465 penumpang KA, meningkat 2,8% dari periode yang sama minggu sebelumnya yang mencapai 177.409 penumpang KA.

Daop 6 mencatat permintaan masyarakat untuk perjalanan KA di masa libur panjang kali ini cukup tinggi. Hal tersebut dibuktikan dengan okupansi KA keberangkatan awal Daop 6 Yogyakarta yang mencapai 93% atau terjual sebanyak 70.600 tiket dari yang disediakan sebanyak 75.790 tempat duduk.

"Permintaan yang tinggi ini membuktikan bahwa kereta api masih menjadi moda transportasi andalan bagi masyarakat untuk bepergian di jarak jauh pada masa libur panjang," klaim dia.

Dia menambahkan, guna melayani penumpang pada periode long weekend libur Kenaikan Yesus Kristus yakni Rabu (8/5/2024) sampai dengan Minggu (12/5), Daop 6 Yogyakarta mengoperasikan total 28 kereta api jarak jauh. Jumlah ini terdiri dari 22 KA reguler serta 6 KA Tambahan.

"Total kapasitas tempat duduk yang kami siapkan pada periode tersebut sebanyak 75.790 tempat duduk,"ujarnya.

Berikut daftar KA Tambahan yang dioperasikan Daop 6 untuk melayani masyarakat di masa long weekend kali ini:

Ads Banner

BERITA TERKINI

Warga Sedayu Bantul Hilang Saat Seberangi Sungai Progo

Warga Sedayu Bantul Hilang Saat Seberangi Sungai Progo

Sabtu, 26 April 2025
Batik Gulurejo Kini Lebih Ramah Lingkungan, Berkat Dukungan PT Sarana Multi Infrastruktur

Batik Gulurejo Kini Lebih Ramah Lingkungan, Berkat Dukungan PT Sarana Multi Infrastruktur

Sabtu, 26 April 2025
Segini Besaran Kompensasi yang Akan Diberikan Pemkab Gunungkidul untuk Ternak Mati

Segini Besaran Kompensasi yang Akan Diberikan Pemkab Gunungkidul untuk Ternak Mati

Sabtu, 26 April 2025
4 Santri Tewas dalam Insiden Tembok Tandon Air Ambrol di Ponpes Gontor Magelang

4 Santri Tewas dalam Insiden Tembok Tandon Air Ambrol di Ponpes Gontor Magelang

Sabtu, 26 April 2025
Mahasiswa Asal Surakarta Jatuh saat Panjat Tebing di Pantai Siung

Mahasiswa Asal Surakarta Jatuh saat Panjat Tebing di Pantai Siung

Sabtu, 26 April 2025
Terungkap! Ini Motif Ganda Pembunuhan Pria dalam Karung di Tangerang

Terungkap! Ini Motif Ganda Pembunuhan Pria dalam Karung di Tangerang

Sabtu, 26 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Rp 21.000

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Rp 21.000

Sabtu, 26 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Lagi

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 26 April 2025 Turun Lagi

Sabtu, 26 April 2025
Relokasi PKL Alun-alun Wonosari, Ini Lokasi yang Disiapkan Pemerintah

Relokasi PKL Alun-alun Wonosari, Ini Lokasi yang Disiapkan Pemerintah

Jumat, 25 April 2025
Bawa Lari Uang Setoran Untuk Main Judi, Pegawai Toko Roti di Jogja Diamankan ...

Bawa Lari Uang Setoran Untuk Main Judi, Pegawai Toko Roti di Jogja Diamankan ...

Jumat, 25 April 2025