Berita , Jabodetabek

Kondisi Korban Begal di Bekasi usai Terseret Motor, Alami Trauma dan Luka-luka

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
korban begal di Bekasi
Seorang wanita korban begal di Bekasi kini telah pulang ke rumahnya. (Foto: Instagram/kosmi_indonesia)

HARIANE - Seorang ibu yang merupakan korban begal di Bekasi pada beberapa hari lalu telah dijenguk oleh PJ Bupati Bekasi.

Kejadian naas yang menimpa seorang ibu ini mengundang simpati hingga dijenguk PJ Bupati Bekasi pada Rabu malam, 28 Februari 2024.

Dani Ramdan yang merupakan PJ Bupati Bekasi menjenguk korban di rumahnya yang beralamatkan di Dusun 1, Jejalen, Kecamatan Tambun Utara, Kabupaten Bekasi.

Kondisi Korban Begal di Bekasi 27 Februari 2024

Dikutip dari akun Instagram Kosmi Indonesia, diketahui bahwa korban begal yang videonya sempat viral kemarin telah pulang ke rumahnya.

Korban yang mengalami luka serius, kini di rawat di rumah dengan kondisi luka-luka, dan mengalami trauma akibat kejadian yang di alaminya.

Namun hingga saat ini, belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian, baik dari Polsek Cikarang barat maupun Polres Metro Bekasi terkait kejadian yang menimpa korban.

Diketahui sebelumnya terlah terjadi aksi pembegalan yang menimpa seorang ibu pada Selasa pagi kemarin, 27 Februari 2024.

Korban merupakan seorang pegawai di sebuah perusahaan kursus mengemudi yang saat itu sedang melintas di area Cibitung.

Dalam video yang beredar, korban terlihat terseret sejauh ratusan meter di jalan under pass Cibitung, Wanasari, Kecamatan Cibitung, di mana motor dikemudikan oleh pelaku.

Hal ini disebabkan oleh motor korban dibegal oleh seorang pria hingga korban berupaya mempertahankan motornya dan ikut terseret jauh.

Akibatnya korban mengalami luka serius hingga sebelumnya dilarikan ke RSUD Cibitung untuk mendapatkan perawatan.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Transaksi Sampai Belasan Juta, Lurah Bantul Sebut Ada 29 Korban Pungli Dukuh Gandekan

Transaksi Sampai Belasan Juta, Lurah Bantul Sebut Ada 29 Korban Pungli Dukuh Gandekan

Rabu, 16 April 2025
Lebih Rendah dari BLT, Gaji Guru Paud di Gunungkidul Akan Ditambah, Ini Nominalnya

Lebih Rendah dari BLT, Gaji Guru Paud di Gunungkidul Akan Ditambah, Ini Nominalnya

Rabu, 16 April 2025
Dukung Program Rumah Bersubsidi Wartawan, Ketua PWI Pusat: Tidak Ada Kaitannya Dengan Independensi ...

Dukung Program Rumah Bersubsidi Wartawan, Ketua PWI Pusat: Tidak Ada Kaitannya Dengan Independensi ...

Rabu, 16 April 2025
Tak Ada Timbunan Sampah, Pemkot Yogya Mulai Gulirkan Pengelolaan Sampah Secara Real Time

Tak Ada Timbunan Sampah, Pemkot Yogya Mulai Gulirkan Pengelolaan Sampah Secara Real Time

Rabu, 16 April 2025
Uang Palsu Beredar di Pasar, Ini Yang Dilakukan Polisi

Uang Palsu Beredar di Pasar, Ini Yang Dilakukan Polisi

Rabu, 16 April 2025
Perempuan Asal Semarang Nekat Ceburkan diri ke Laut Pantai Baru Srandakan Bantul, Ternyata ...

Perempuan Asal Semarang Nekat Ceburkan diri ke Laut Pantai Baru Srandakan Bantul, Ternyata ...

Rabu, 16 April 2025
Ditolak Warga karena Bau, Begini Tanggapan Peternak Babi di Plumutan Bambanglipuro

Ditolak Warga karena Bau, Begini Tanggapan Peternak Babi di Plumutan Bambanglipuro

Rabu, 16 April 2025
Modus Dokter Obgyn Garut saat Lecehkan Korbannya : Iming-iming USG Gratis

Modus Dokter Obgyn Garut saat Lecehkan Korbannya : Iming-iming USG Gratis

Rabu, 16 April 2025
Pasca Dipecat Atas Kasus Perselingkuhan, Pegawai di Gunungkidul Ajukan Banding

Pasca Dipecat Atas Kasus Perselingkuhan, Pegawai di Gunungkidul Ajukan Banding

Rabu, 16 April 2025
Puluhan Remaja Serang Pemukiman di Jatinegara, Warga Luka-Luka

Puluhan Remaja Serang Pemukiman di Jatinegara, Warga Luka-Luka

Rabu, 16 April 2025