Berita , Nasional

Kunjungan Kerja Presiden di China, Prabowo Bertemu Zhao Leji

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
Prabowo bertemu Zhao Leji
Ini yang dibahas saat Presiden Prabowo bertemu Zhao Leji. (presidenri)

HARIANE – Presiden Prabowo bertemu Zhao Leji, Ketua Kongres Rakyat Nasional (National People’s Congress) pada Sabtu, 9 November 2024.

Pertemuan bilateral antara dua tokoh penting tersebut digelar di salah satu ruangan di gedung Great Hall of The People, Beijing.

Dalam pertemuan tersebut, Prabowo mengapresiasi sambutan hangat yang didapatkan dari pemerintah dan rakyat Tiongkok.

Menurutnya, sambutan tersebut merupakan simbol penghargaan yang mendalam terhadap hubungan bilateral kedua negara.

“Merupakan kehormatan besar bagi saya untuk diterima oleh Yang Mulia,” ujar Prabowo dalam pengantarnya saat pertemuan dengan Zhao Leji.

Prabowo Bertemu Zhao Leji saat Kunjungan Kerja di China

Saat Prabowo bertemu Zhao Leji, ia menekankan pentingnya menjaga dan meningkatkan hubungan dan kerjasama antar dua negara.

“Kunjungan ini menunjukkan rasa hormat kami yang besar kepada Republik Rakyat Tiongkok serta komitmen kami untuk menjaga dan meningkatkan hubungan persahabatan dan kerja sama antara kedua negara,” ungkap Prabowo.

Sementara itu, Zhao Leji menyampaikan selamat atas pelantikan Prabowo dan menyambut baik kunjungannya ke Tiongkok.

Ia berharap semoga pertemuan ini akan meningkatkan kemajuan dan mempererat hubungan antara Indonesia dan Tiongkok.

“Semoga Presiden Xi Jinping dan Presiden Prabowo di masa depan dapat membuat kemajuan untuk kedua negara,” ujar Zhao Leji.

Sebagai tambahan informasi, selain bertemu dengan Zhao Leji, Prabowo juga dijadwalkan akan bertemu dengan Presiden dan Perdana Menteri Tiongkok.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Persiapan Penyelenggaraan Haji 2025 : Slot Penerbangan dan Pengaturan Hotel Jamaah

Persiapan Penyelenggaraan Haji 2025 : Slot Penerbangan dan Pengaturan Hotel Jamaah

Sabtu, 23 November 2024 13:21 WIB
Gelar Kampanye Terbuka, Heroe-Pena Ingin Galang Suara dari Generasi Muda

Gelar Kampanye Terbuka, Heroe-Pena Ingin Galang Suara dari Generasi Muda

Sabtu, 23 November 2024 12:28 WIB
Update Persiapan Haji 2025 : Proses Pengadaan Layanan Jamaan di Arab saudi Segera ...

Update Persiapan Haji 2025 : Proses Pengadaan Layanan Jamaan di Arab saudi Segera ...

Sabtu, 23 November 2024 12:25 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 23 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 23 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 23 November 2024 10:35 WIB
Melambung Tinggi! Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 23 November 2024 Naik Rp ...

Melambung Tinggi! Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 23 November 2024 Naik Rp ...

Sabtu, 23 November 2024 10:14 WIB
Jelang Pilkada 2024, Diskominfo Gunungkidul Siapkan Jaringan Internet di Sejumlah Titik Blank Spot

Jelang Pilkada 2024, Diskominfo Gunungkidul Siapkan Jaringan Internet di Sejumlah Titik Blank Spot

Sabtu, 23 November 2024 10:13 WIB
Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB