Berita , Olahraga

Liga Basket Piala Gubernur 2022 Resmi Dibuka, Momentum Untuk Mempersiapkan Diri Sebagai Tuan Rumah di Ajang Piala Dunia Basket 2023

profile picture Ichsan Muttaqin
Ichsan Muttaqin
Liga Basket Piala Gubernur 2022 Resmi Dibuka, Momentum Untuk Mempersiapkan Diri Sebagai Tuan Rumah di Ajang Piala Dunia Basket 2023
Liga Basket Piala Gubernur 2022 Resmi Dibuka, Momentum Untuk Mempersiapkan Diri Sebagai Tuan Rumah di Ajang Piala Dunia Basket 2023
HARIANE - Liga basket Piala Gubernur 2022 resmi dibuka oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Liga Basket akan diselenggarakan di GOR Soemantri Brodjonegoro, Setiabudi, Jakarta Selatan.
Liga basket Piala Gubernur 2022 resmi dibuka, dilansir dari laman beritajakarta.id, liga basket ini diselenggarakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi DKI Jakarta yang berkolaborasi dengan Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) DKI Jakarta.
Liga basket Piala Gubernur 2022 resmi dibuka dan diikuti oleh kurang lebih 42 klub basket se-DKI Jakarta. Tujuan dibukanya liga ini adalah untuk mencari bibit-bibit atlet basket yang unggul dari klub-klub amatir yang berada di DKI Jakarta, sekaligus sebagai momentum untuk mempersiapkan diri Indonesia sebagai Tuan Rumah Piala Dunia Basket 2023.
Dalam laman Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (PERBASI), Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia Basket pada tahun 2023 mendatang.
Jakarta, sebagai salah satu venue dari event internasional tersebut, harus mempersiapkan diri untuk menjadi episentrum olahraga basket di tingkat nasional maupun internasional.
"Kita harus mempersiapkan diri bahwa di Jakarta ini harus mampu menjadi episentrum basket di tingkat internasional. Dengan adanya liga ini, maka diharapkan akan membangun iklim di masyarakat terkait animo dan keberlangsungan basket di Jakarta," ujar Gubernur Anies, dikutip dari siaran pers PPID Provinsi DKI Jakarta, pada hari Kamis, 31 Maret 2022.
BACA JUGA : Kisah Hidup Sadio Mane, Penyerang dari Senegal yang Taklukan Mesir di Final Piala Afrika
Liga basket Piala Gubernur 2022 resmi dibuka dan akan diselenggarakan hingga 26 Juni 2022, yang bertempat di tiga gelanggang, yaitu GOR Soemantri Brodjonegoro (Opening dan Closing), Gelanggang Remaja Jakarta Selatan, dan Gelanggang Remaja Jakarta Utara untuk babak penyisihan.
“Pertandingan akan dilaksanakan setiap hari Sabtu dan Minggu dengan catatan pada bulan Ramadhan dilaksanakan pada malam hari, mulai pukul 19.00 sampai selesai," jelas Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi DKI Jakarta, Achmad Firdaus.
Gubernur Anies berharap, dengan adanya liga basket Piala Gubernur 2022 ini dapat menumbuhkembangkan potensi bibit muda pemain basket, yang kemudian nantinya apabila para pemain telah menjadi profesional, maka para pemain basket dapat menjadi tuan rumah di dalam negeri dan dapat menjadi tamu di panggung internasional.
"Saya menyampaikan terima kasih kepada para pengelola klub (basket) di Jakarta. Terima kasih sudah membantu dan dan membina anak-anak kita, untuk tumbuh potensinya. Mereka bisa mengisi waktunya dan aktivitas yang sangat bermanfaat ini," tambah Gubernur Anies.
"Terima kasih kepada Perbasi, KONI, dan semua pihak yang terlibat. Karena ini dikerjakan dalam waktu relatif singkat, persyaratannya relatif cepat, dan bisa berjalan dengan baik. Saya sampaikan juga apresiasi kepada Bank DKI yang sudah ikut mensponsori kegiatan ini," lanjutnya.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Senin, 21 April 2025
Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Senin, 21 April 2025
Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Senin, 21 April 2025
Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Senin, 21 April 2025
Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Senin, 21 April 2025
Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Senin, 21 April 2025
Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Senin, 21 April 2025
Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Senin, 21 April 2025
Calon Jamaah Haji Gunungkidul Akan Jalani Vaksinasi Miningitis dan Polio

Calon Jamaah Haji Gunungkidul Akan Jalani Vaksinasi Miningitis dan Polio

Senin, 21 April 2025
Wow, Harga Emas Antam Hari ini Senin 21 April 2025 Naik Rp 15 ...

Wow, Harga Emas Antam Hari ini Senin 21 April 2025 Naik Rp 15 ...

Senin, 21 April 2025