Berita

Maling di Kendari Nekat Curi HP Saat Sholat Jumat, Sempat Dihakimi Imam

profile picture Andi May
Andi May
Maling di Kendari Nekat Curi HP Saat Sholat Jumat, Sempat Dihakimi Imam
Maling di Kendari tengah melakukan pemeriksaan kesehatan usai kena bogem oleh warga akibat nekat mencuri di masjid saat sholat Jumat. (Foto: Dokumentasi Polresta Kendari).

HARIANE - Seorang maling di Kendari, Sulawesi Tenggara nekat mencuri telepon genggam milik seorang imam masjid ketika sholat Jumat berjamaah sedang berlangsung.

Kejadian pencurian ponsel di masjid Kendari itu tepatnya terjadi di Masjid Al - Ikhwan, Kelurahan Lepo - Lepo, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), pada Jumat, 22 September 2023 siang hari. 

Aksi tak terpuji maling berinisial W itu diketahui ketika imam sedang sujud dan mendengar pintu masjid didobrak oleh W. Imam kemudian melihat pelaku hendak mengambil telepon genggam miliknya. 

Sebelum sempat dibawa ke kantor polisi, pelaku tindakan kriminal di Kendari itu sempat dihakimi oleh warga setempat termasuk oleh imam. 

Kronologi Maling di Kendari Tertangkap Tangan

Kasat Reskrim Polresta Kendari, AKP Fitrayadi mengungkapkan korban mendengar kemudian melihat gerak - gerik mencurigakan dari W. Kemudian korban yang saat itu sedang jadi imam sholat dengan sigap berdiri lalu menyergap maling itu. 

"Sementara melakukan sholat Jumat, korban mendengar suara pintu yang tepat di depan imam didobrak oleh pelaku," ujar Fitrayadi saat dihubungi Hariane, Sabtu, 23 September 2023. 

Merasa curiga, korban kemudian berdiri dan memergoki pelaku pencurian ponsel di masjid Kendari tengah menggondol hp yang diletakkan di kamar remaja masid. 

Kemudian, korban membatalkan sholatnya saat melihat pelaku tengah menggasak tiga unit handphone dan sebuah dompet yang disimpan di dalam lemari. 

"Korban sempat bergelut dengan pelaku dan terdengar oleh jamaah lain sehingga mereka mengamankan pelaku," ucapnya.

Pelaku kemudian digiring ke Mako Polsek Baruga dalam kondisi babak belur akibat dihakimi jamaah. 

"Pelaku mengalami pincang bagian kaki, sakit bagian tulang rusuk, dan luka di bagian bibir serta wajah yang membengkak," jelasnya. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Hasil Mediasi Ibu-Ibu dan Pengendara yang Dianiaya Berakhir Damai, Pelaku Miliki Riwayat Depresi

Hasil Mediasi Ibu-Ibu dan Pengendara yang Dianiaya Berakhir Damai, Pelaku Miliki Riwayat Depresi

Minggu, 06 Juli 2025
Waspada, Potensi Kemunculan Rawe di Kawasan Pantai Kulonprogo

Waspada, Potensi Kemunculan Rawe di Kawasan Pantai Kulonprogo

Minggu, 06 Juli 2025
Puro Pakualaman Gelar Hajad Dalem di Pantai Glagah

Puro Pakualaman Gelar Hajad Dalem di Pantai Glagah

Minggu, 06 Juli 2025
Ganjar Pranowo: Ideologi Pancasila dapat Dijalankan dengan Praktek Nyata

Ganjar Pranowo: Ideologi Pancasila dapat Dijalankan dengan Praktek Nyata

Minggu, 06 Juli 2025
Tidak Terima Diklakson, Seorang Ibu-Ibu di Gunungkidul Marahi Pengendara Lain Hingga Meludah

Tidak Terima Diklakson, Seorang Ibu-Ibu di Gunungkidul Marahi Pengendara Lain Hingga Meludah

Minggu, 06 Juli 2025
Diduga Rem Blong, Bus Pariwisata Terperosok di Jalur Pantai Gunungkidul

Diduga Rem Blong, Bus Pariwisata Terperosok di Jalur Pantai Gunungkidul

Minggu, 06 Juli 2025
Saatnya Danais Melahirkan Karya, Bukan Hanya Panggung Upacara

Saatnya Danais Melahirkan Karya, Bukan Hanya Panggung Upacara

Minggu, 06 Juli 2025
Jadwal Penerbangan Jemaah Haji Pulang 7 Juli 2025, Cek Kloter dan Embarkasinya Disini

Jadwal Penerbangan Jemaah Haji Pulang 7 Juli 2025, Cek Kloter dan Embarkasinya Disini

Minggu, 06 Juli 2025
Deretan Mobil VW Hingga Porsche Klasik Siap Dipamerkan di Jogja Volkswagen Festival

Deretan Mobil VW Hingga Porsche Klasik Siap Dipamerkan di Jogja Volkswagen Festival

Minggu, 06 Juli 2025
Tabrak Lari di Warungasem Batang Dini Hari Tadi, Korban Pria Dewasa dan Anak ...

Tabrak Lari di Warungasem Batang Dini Hari Tadi, Korban Pria Dewasa dan Anak ...

Minggu, 06 Juli 2025