Berita , Olahraga
Manchester United Rekrut Lagi Jonny Evans, Panic Buying Erik ten Hag saat Jendela Transfer Musim Panas Masih Panjang
Dilansir dari laman Transfermarkt, ada enam pemain di posisi bek tengah United, sebelum ketambahan Evans. Yakni ada duo Lisandro Martinez dan Raphael Varane yang jadi starter.
Harry Maguire dan Victor Lindelof sebagai pelapis, Teden Mengi yang masih berusia 21 tahun. Serta kembalinya Eric Bailly dari masa peminjaman di Marseille.
Meski ada anggapan punya banyak pemain di posisi yang sama itu bagus untuk rotasi pemain, saat jadwal pertandingan padat.
Nyatanya, rata-rata bek tengah United berada di usia 30 tahun ke atas semua. Hanya Lisandro Martinez (25 tahun) dan Teden Mengi saja yang masih tergolong pemain muda.
Dimana hal tersebut, tak bagus untuk regenerasi pemain.
Panic Buying Erik ten Hag, Datangkan Jonny Evans Sebagai Solusi Singkat
Andaikan transfer Jonny Evans ke Manchester United diperuntukkan sebagai pemain pelapis di musim 2023/24. Langkah tersebut bisa dimaklumi jika Harry Maguire jadi meninggalkan United di bursa transfer musim panas 2023.
Dimana Evans, bisa dimainkan untuk menggantikan peran Lisandro Martinez maupun Raphael Varane di lini bertahan United.
Dilansir dari laman DataMB, Evans mempunyai statistik lebih tinggi dari Martinez sebagai ball playing defender. Sehingga Evans bisa diduetkan dengan Varane.
Serta, tinggi badannya, yang mumpuni membuatnya bisa diduetkan dengan Martinez untuk menutupi kekurangan Martinez saat duel udara.
Sayangnya, statistik yang dimiliki Jonny Evans, tak jauh berbeda dengan milik Harry Maguire sebagai penyuplai bola dari lini pertahanan. Bahkan, Maguire punya statistik lebih tinggi untuk duel udara dan perebutan bola.