Berita , Jabodetabek
Mobil Petugas Tol Jatiwaringin Dibawa Kabur Wanita Diduga Depresi, Polisi Bakal Lakukan Tes Urin
HARIANE – Viral video mobil petugas tol Jatiwaringin dibawa kabur wanita pada Minggu, 23 Juli 2023 sekitar pukul 17.40 WIB.
Diketahui, mobil tersebut dibawa kabur pelaku saat ditinggal oleh petugas yang bertanggungjawab untuk melaksanakan sholat Maghrib di rest area dalam kondisi mesin masih menyala.
Tak hanya membawa kabur mobil hingga keluar tol, wanita tersebut rupanya sempat menabrak mobil lain di wilayah Utan Kayu, Jakarta Timur.
Tak lama setelahnya, aparat kepolisian pun menangkap dan mengamankan pelaku serta mobil yang dibawa kabur tersebut.
Mobil Petugas Tol Jatiwaringin Dibawa Kabur Wanita, Polisi Akan Lakukan Tes Urin
Insiden mobil petugas tol Jatiwaringin dibawa kabur wanita kini tengah dalam tahap penyelidikan oleh Satlantas Polres Jakarta Timur.
“Masih dalam penyelidikan,” ujar Kanit Laka Lalu Lintas Satlantas Polres Jaktim, Iptu Darwis Sunarta seperti dikutip dari laman PMJ.
Salah satu langkah upaya penyelidikan yang akan dilakukan yaitu tes urin. Apalagi usai alami tabrakan di wilayah Jakarta Timur, pelaku sempat tak sadarkan diri.
“Kami cek dulu apakah wanita itu dalam pengaruh alkohol atau obat-obatan terlarang,” imbuh Iptu Darwis.
Saat dimintai keterangan secara terpisah, Corporate Secretary Waskita Toll Road Alex Siwu menyatakan bahwa wanita yang membawa kabur mobil petugas tol diduga menderita gangguan kejiwaan.
“Mobil itu dirampas oleh orang tidak dikenal yang diduga sedang alami gangguan kejiwaan,” ujar Alex Siwu.