Berita , D.I Yogyakarta , Pilihan Editor

Operasi Pasar Minyak Goreng Curah dengan Harga Rp14.000/Liter Digencarkan Pemkot Yogyakarta Selama di Bulan Ramadhan

profile picture Hanna
Hanna
Operasi Pasar Minyak Goreng Curah dengan Harga Rp14.000/Liter Digencarkan Pemkot Yogyakarta Selama di Bulan Ramadhan
Operasi Pasar Minyak Goreng Curah dengan Harga Rp14.000/Liter Digencarkan Pemkot Yogyakarta Selama di Bulan Ramadhan
HARIANE - Operasi pasar minyak goreng menjadi kegiatan yang saat ini sedang rutin dilakukan baik oleh Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Daerah.
Operasi pasar minyak goreng ini dilakukan Pemerintah untuk meninjau harga serta ketersediaan minyak goreng sebagai kebutuhan pokok masyarakat.
Operasi pasar minyak goreng secara rutin ini juga ditujukan agar kebutuhan pokok tersebut terjamin tetap bisa didapatkan masyarakat walaupun harganya sedang tinggi.

Operasi pasar minyak goreng curah di Yogyakarta

Pada Kamis, 07 April 2022 Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta mengadakan operasi pasar minyak goreng curah yang diadakan di Kompleks Balai Kota Yogyakarta.
BACA JUGA : 5 Konglomerat Pemilik Pabrik Minyak Goreng, Tercatat dalam Daftar Keluarga Terkaya di Indonesia
Dilansir dari website Pemerintah Kota Yogyakarta, dalam operasi pasar yang bekerja sama dengan distributor itu minyak goreng curah dijual dengan harga Rp 14.000/liter.
Wakil Walikota Yogyakarta Heroe Poerwadi mengatakan bahwa operasi pasar itu diperuntukan bagi warga Kemantren Umbulharjo dengan alokasi sebanyak 1.200 liter minyak goreng curah.
Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta berencana akan terus menggencarkan operasi pasar tersebut selama di bulan Ramadhan.
Operasi pasar digelar agar masyarakat mendapatkan minyak goreng curah dengan harga normal atau wajar. Mengingat harga minyak goreng curah di pasaran cukup tinggi karena pasokan berkurang.
“Ini untuk warga kurang mampu dan pelaku UMKM supaya dalam usahanya mereka juga bisa menjual dengan harga yang tidak mahal,” ucap Heroe Poerwadi.
Wakil Walikota Yogyakarta tersebut juga menyampaikan bahwa operasi pasar ini juga sudah dilakukan melalui pasar diantaranya Pasar Sentul.
Untuk operasi pasar minyak goreng curah melalui pasar-pasar sudah teragendakan dengan alokasi total sekitar 5.100 liter.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Geger Penemuan Mayat di Cikajang Garut, Ditemukan Luka di Kepala dan Perut

Geger Penemuan Mayat di Cikajang Garut, Ditemukan Luka di Kepala dan Perut

Sabtu, 26 Juli 2025
Lomba Perpustakaan Sekolah 2025 Kembali Hadir! Bisa Diikuti Jenjang SMP Negeri se-Kota Yogyakarta

Lomba Perpustakaan Sekolah 2025 Kembali Hadir! Bisa Diikuti Jenjang SMP Negeri se-Kota Yogyakarta

Sabtu, 26 Juli 2025
Terlibat Kecelakaan di JJLS Gunungkidul, 2 Mobil Ringsek dan 3 Orang Luka-luka

Terlibat Kecelakaan di JJLS Gunungkidul, 2 Mobil Ringsek dan 3 Orang Luka-luka

Sabtu, 26 Juli 2025
Kecelakaan di Banyuputih Batang, 1 Orang Tewas dan Motor Rusak Parah

Kecelakaan di Banyuputih Batang, 1 Orang Tewas dan Motor Rusak Parah

Sabtu, 26 Juli 2025
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 26 Juli 2025 Berapa? Cek Sebelum Beli

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 26 Juli 2025 Berapa? Cek Sebelum Beli

Sabtu, 26 Juli 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 26 Juli 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 26 Juli 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 26 Juli 2025
Jam Berangkat KRL Tangerang Duri 26 Juli - 1 Agustus 2025, Simak Jadwalnya!

Jam Berangkat KRL Tangerang Duri 26 Juli - 1 Agustus 2025, Simak Jadwalnya!

Sabtu, 26 Juli 2025
Gudang Pupuk di Gunungkidul Terbakar, Kerugian Mencapai Ratusan Juta

Gudang Pupuk di Gunungkidul Terbakar, Kerugian Mencapai Ratusan Juta

Sabtu, 26 Juli 2025
Transporter di Gunungketur Pakualaman Yogyakarta Resmi Didaftarkan BPJS Ketenagakerjaan

Transporter di Gunungketur Pakualaman Yogyakarta Resmi Didaftarkan BPJS Ketenagakerjaan

Jumat, 25 Juli 2025
‎Hasil Audit Dinyatakan Layak, Bupati Bantul Setujui Penggunaan Stadion Sultan Agung untuk Homebase ...

‎Hasil Audit Dinyatakan Layak, Bupati Bantul Setujui Penggunaan Stadion Sultan Agung untuk Homebase ...

Jumat, 25 Juli 2025