Berita

Panen Karya P5 SDIT Luqman Al Hakim Sleman: Siswa Siswi Perlihatkan Karya Seni, Pertunjukkan hingga Kuliner yang Berdikari

profile picture Rizky Riawan Nursatria
Rizky Riawan Nursatria
Panen Karya P5 SDIT Luqman Al Hakim Sleman: Siswa Siswi Perlihatkan Karya Seni, Pertunjukkan hingga Kuliner yang Berdikari
Kemeriaan Panen Karya P5 SDIT Luqman Al Hakim Sleman. (Foto: Hariane.com)
HARIANE - Kegiatan Panen Karya P5 SDIT Luqman Al Hakim Sleman sukses digelar dengan meriah, Kamis, 24 November 2022.
Kegiatan Panen Karya P5 SDIT Luqman Al Hakim Sleman yang bertajuk "Cinta dan Bangga dengan Kearifan Lokal" itu, merupakan acara yang bertujuan untuk penggalian potensi dan impelementasi Pancasila melalui aktivitas yang kreatif.
Antusiasme setiap peserta Panen Karya P5 SDIT Luqman Al Hakim Sleman yang hadir mulai, yaitu kelas 1 hingga kelas 6 SD mendapat andil dan bagian tersendiri. Kelas 1 dan 4 sebagai peserta yang Panen Karya, sementara siswa kelas 2, 3, 5 dan 6 ikut memeriahkan acara ini.
Acara ini juga dihadiri Koordinator Wilayah (Korwil) Pengawas SD Kapanewon Ngaglik, Suwarni, serta pengawas Pendidikan Agama Islam (PAI) Kementerian Agama Kapanewon, Ngaglik, Sleman, Munafirin. Hadir pula dalam acara tersebut Kepala Desa, Sariharjo Sarbini, dan Dukuh Sedan, Miyarno.
BACA JUGA : Gelaran Jambore Nasional Kewirausahaan Sosial 2022, Sebanyak 10.000 Orang Meriahkan Acara di Yogyakarta
Panen Karya P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) merupakan salah satu kegiatan yang ditunggu-tunggu tahun ini. Berbagai manfaat didapatkan dari adanya penguatan nilai Pancasila melalui hal kreatif.

Panen Karya P5 SDIT Luqman Al Hakim Sleman Sebagai Implementasi Kurikulum Merdeka

Sejumlah pihak hadiri Panen Karya P5 SDIT Luqman Al Hakim Sleman
Sejumlah pihak hadiri Panen Karya P5 SDIT Luqman Al Hakim Sleman. (Foto: Hariane.com)
Kepala SDIT Luqman Al Hakim Sleman, Novi Afriadi, menjelaskan bahwa acara yang telah direncanakan tersebut adalah proses panjang untuk mewujudkan penguatan nilai Pancasila pada siswa.
"Sebelum acara digelar ada sebuah proses yang panjang mulai dari perencanaan, pembuatan kemudian evaluasi sampai akhirnya produk yang dibuat oleh para siswa dipamerkan di halaman SDIT Luqman Al Hakim ini," ucap Novi Afriadi. 
Novi Afriadi juga menambahkan kegiatan Panen Karya P5 SDIT Luqman Al Hakim Sleman merupakan program khusus untuk implementasi dari Kurikulum Merdeka, khususnya siswa kelas 1 dan 4. 
BACA JUGA : Kepala BPOM: Pencemaran EG dan DEG Hingga 90% pada Bahan Pelarut Obat Palsu
"Kegiatan ini pula untuk menanamkan nilai-nilai karakter yang ada pada penguatan profil pelajar pancasila. Kan ada enam elemen dalam Profil Pelajar Pancasila yakni berakhlak mulia, berkebinikaan global, mandiri, bergotong-royong, bernalar kritis dan kreatif," jelas Novi Afriadi. 
Ads Banner

BERITA TERKINI

‎Dukung Kejuaraan Balap Kuda, Aplikasi Kripto Berizin OJK FLOQ Tawarkan Investasi untuk Semua ...

‎Dukung Kejuaraan Balap Kuda, Aplikasi Kripto Berizin OJK FLOQ Tawarkan Investasi untuk Semua ...

Minggu, 27 Juli 2025
Merawat Tradisi, Penampilan Rodat Syaroful Anam di Lesbumi Music Roadshow Bantul

Merawat Tradisi, Penampilan Rodat Syaroful Anam di Lesbumi Music Roadshow Bantul

Minggu, 27 Juli 2025
‎Cetak Sejarah Baru, Kuda King Argentine Raih Gelar Triple Crown di Indonesia's Horse ...

‎Cetak Sejarah Baru, Kuda King Argentine Raih Gelar Triple Crown di Indonesia's Horse ...

Minggu, 27 Juli 2025
Seorang Perempuan Asal Jakarta Hilang di Watu Togok Pantai Siung

Seorang Perempuan Asal Jakarta Hilang di Watu Togok Pantai Siung

Minggu, 27 Juli 2025
Heboh Penemuan Mayat Wanita Dalam Drum di Kali Cisadane Tangerang

Heboh Penemuan Mayat Wanita Dalam Drum di Kali Cisadane Tangerang

Minggu, 27 Juli 2025
Program Desa Digipreneur UMKM, Pemerintah dan Mahasiswa Dorong Digitalisasi Marketing

Program Desa Digipreneur UMKM, Pemerintah dan Mahasiswa Dorong Digitalisasi Marketing

Minggu, 27 Juli 2025
‘Gelagat Liar’ Jadi Sorotan dalam Edisi Perdana Not-Yet Performance Festival 2025

‘Gelagat Liar’ Jadi Sorotan dalam Edisi Perdana Not-Yet Performance Festival 2025

Minggu, 27 Juli 2025
Kebakaran di Lenteng Agung Jagakarsa Tewaskan 1 Orang, Bangunan Rumah Hangus

Kebakaran di Lenteng Agung Jagakarsa Tewaskan 1 Orang, Bangunan Rumah Hangus

Minggu, 27 Juli 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 27 Juli 2025, Cek Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 27 Juli 2025, Cek Disini

Minggu, 27 Juli 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 27 Juli 2025 Berapa? Cek Disini

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 27 Juli 2025 Berapa? Cek Disini

Minggu, 27 Juli 2025