Berita , D.I Yogyakarta

Pantau Pos Pengamanan di Tugu Yogyakarta, Hasto Wardoyo Sebut Lalu Lintas H-3 Lebaran Masih Lengang

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Pos pengamanan di tugu yogyakarta
Wali Kota Yogayakarta Hasto Wardoyo saat memantau posko pengamanan di Tugu Yogyakarta, Jumat (28/3/2025) malam. (Foto: Hariane/Wahyu Turi K)

HARIANE - Wali Kota Yogyakarta, Hasto Wardoyo, melaksanakan pemantauan Posko Pengamanan Ketupat Progo 2025 di Tugu Pal Putih Yogyakarta, Jumat (28/3/2025) malam.

Hasto menyampaikan bahwa berdasarkan pantauannya, H-3 Idul Fitri 1446 Hijriah kali ini berbeda dengan Lebaran di tahun-tahun sebelumnya.

Biasanya, pada periode yang sama, lalu lintas sudah mengalami kemacetan dengan banyak kendaraan dari luar kota. Namun, momen jelang Lebaran kali ini terlihat berbeda.

"Saya lihat belum seperti tahun-tahun sebelumnya. Tahun-tahun sebelumnya, H-3 sudah agak crowded, tapi sekarang masih lengang. Parkiran masih longgar, mobil-mobil dari luar kota belum banyak yang masuk. Tahun ini kelihatannya lebih aman, longgar, dan tenang," kata Hasto, Jumat (28/3/2025).

Ia mengatakan bahwa pemantauan di pos penjagaan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan semua unsur yang terlibat dalam pengamanan mudik Lebaran, seperti unsur kepolisian, Satpol PP, Dinas Perhubungan, TNI, Dinas Kesehatan, hingga Pramuka.

"Mudah-mudahan tidak ada masalah selama jelang Lebaran hingga H+1, H+2, dan H+3," terangnya.

Menurutnya, Posko Pengamanan di Tugu Yogyakarta menjadi salah satu titik perhatian utama.

Selain di Posko Pengamanan Tugu Yogyakarta, Hasto juga memantau posko pengamanan di Teteg Malioboro, Titik 0 Km, dan Gembira Loka.

Di Posko Pengamanan Tugu Yogyakarta, lanjutnya, juga disiagakan tim medis dari Puskesmas Jetis yang dilengkapi alat pacu jantung.

Hal tersebut untuk mengantisipasi jika ada masyarakat yang mengalami serangan jantung. Pasalnya, berdasarkan laporan dari Kapolresta Yogyakarta, pernah terjadi kasus serangan jantung di Teteg Malioboro pada tahun sebelumnya.

Dalam kesempatan ini, Hasto mengimbau masyarakat, khususnya warga Yogyakarta, untuk menjaga keamanan, ketertiban, dan kenyamanan.

Terlebih, di masa libur Lebaran ini, banyak masyarakat dari luar daerah yang datang ke Kota Yogyakarta.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Minggu, 20 April 2025
Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Minggu, 20 April 2025
Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Minggu, 20 April 2025
Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Minggu, 20 April 2025
Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Minggu, 20 April 2025
Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Minggu, 20 April 2025
Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Minggu, 20 April 2025
4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Minggu, 20 April 2025