Berita

Kronologi Pembunuhan Dosen UIN Solo, Pelaku Masuk Rumah Korban dengan Melompati Pagar

profile picture Tim Red 2
Tim Red 2
Kronologi Pembunuhan Dosen UIN Solo,  Pelaku Masuk Rumah Korban dengan Melompati Pagar
Kapolres Sukoharjo AKBP Sigit memberikan keterangan terkait kronologi pembunuhan dosen UIN Solo oleh kuli bangunan yang pernah bekerja di rumahnya, Jumat 25 Agustus 2023 (Foto: Instagram/ Polres Sukoharjo)

HARIANE - Tersangka pelaku pembunuhan dosen UIN Solo, Wahyu Dian Silviani berhasil ditangkap oleh kepolisian Polres Sukoharjo, Jawa Tengah.

Pelaku pembunuhan dosen UIN Raden Mas Said Solo ini rupanya seorang lelaki berinisial D (23) yang pernah bekerja sebagai kuli bangunan di rumah korban.

Pengungkapan kasus pembunuhan dosen UIN Solo ini berawal dari penemuan jenazah korban di rumahnya sendiri yang terletak di Perumahan Graha Sejahtera, Tempel, Gatak, Sukoharjo, Jawa Tengah oleh warga setempat.

"Setelah mendapatkan laporan dari warga, Alhamdulillah, tidak sampai 12 jam, itu terungkap," ujar Kapolres Sukoharjo AKBP Sigit saat menggelar jumpa pers pengungkapan kasus pembunuhan Dosen UIN Solo, Jumat 25 Agustus 2023.

Sigit mengatakan, saat mendatangi tempat kejadian perkara (TKP), dia datang bersama tim dokter dan medis dari puskesmas.

Berdasar olah TKP, korban diduga korban pembunuhan karena ditemukan sejumlah luka di tubuh dan kepala korban.

Menurut Sigit, berdasar pengakuan tersangka, pembunuhan ini dilatarbelakangi rasa sakit hati pelaku serta keinginannya untuk menguasai harga korban.

"Setelah kita selidiki, pelaku ternyata pernah kerja pada korban untuk membangun dan merehap rumahnya," ujar Sigit.

Kronologi Pembunuhan Dosen UIN Solo

Dalam pers juga terungkap jika pelaku sudah merencanakan pembunuhan tersebut pada Selasa 22 Agustus 2023.

Namun, pelaku baru melakukan aksinya dua hari kemudian, yakni pada Kamis 24 Agustus 2023.

Pelaku memasuki rumah korban dengan cara melompati pagar rumah korban. Saat pelaku masuk, korban sedang tidur di ruang tengah dan korban segera melakukan aksinya. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Minggu, 20 April 2025
Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Minggu, 20 April 2025
Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Minggu, 20 April 2025
Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Minggu, 20 April 2025
Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Minggu, 20 April 2025
Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Minggu, 20 April 2025
Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Minggu, 20 April 2025
4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Minggu, 20 April 2025