D.I Yogyakarta

Pemerintah Kabupaten Kulon Progo Promosikan Wisata Wilayahnya

profile picture Susanto
Susanto
Kulon Progo, Gala Premier, Dinas Pariwisata Kulon Progo
Kegiatan Gala Premiere film wisata Kulon Progo (Foto:Dok Humas Kominfo Kulon Progo)

HARIANE - Dinas Pariwisata Kulon Progo menggelar Gala Premier Film Promosi Pariwisata Tahun 2024 di Hotel Morazen YIA, Minggu (25/8/2024). Pemutaran film ini diharapkan dapat mendukung pengembangan wisata di Kulon Progo dan menjadi jendela baru bagi dunia untuk melihat pesona dari Kulon Progo.

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Kulon Progo, Joko Mursito, mengatakan bahwa terdapat tiga film promosi pariwisata yang diproduksi pada tahun 2024.

“Dengan Dana Keistimewaan, kami difasilitasi untuk membuat tiga judul film. Kami mengangkat potensi lokal. Tiga judul film pada tahun 2024 adalah Laku Wirasa, Konangan, dan Kiskendha,” ujar Joko, Minggu (25/8/2024).

Sementara itu, Pj Bupati Kulon Progo, Srie Nurkyatsiwi, berharap bahwa film promosi pariwisata ini akan menumbuhkan semangat kepedulian dan kebanggaan seluruh elemen masyarakat Kulon Progo terhadap pariwisata di wilayahnya.

“Film ini diharapkan dapat menumbuhkan semangat kebersamaan, kegotong-royongan, sinergisitas, dan kreativitas dalam rangka mengembangkan pariwisata Kulon Progo. Harapannya, film ini berdampak positif dari berbagai aspek,” kata Siwi.

Film promosi pariwisata ini merupakan bagian dari upaya konkret Pemerintah Kabupaten Kulon Progo dalam memasarkan dan memperkenalkan berbagai keindahan serta keunikan daerah.

“Harapannya, melalui pariwisata, dapat memberikan pengaruh positif pada berbagai aspek kehidupan masyarakat Kulon Progo. Dengan pariwisata, aspek sosial, psikologis, ekonomi, dan keamanan bisa terjawab. Dan itulah yang menjadi cita-cita kita bersama,” jelas Siwi.

Siwi meyakini bahwa melalui film promosi pariwisata ini, akan ada banyak manfaat bagi pariwisata dan sektor ekonomi kreatif demi kesejahteraan masyarakat.

“Saya yakin banyak manfaat yang dapat diperoleh, seperti mengangkat potensi Kulon Progo, mendorong kreativitas, dan kebangkitan industri film lokal. Film ini juga berfungsi sebagai media promosi pariwisata Kulon Progo,” tambah Siwi.****

 

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Puluhan Remaja Serang Pemukiman di Jatinegara, Warga Luka-Luka

Puluhan Remaja Serang Pemukiman di Jatinegara, Warga Luka-Luka

Rabu, 16 April 2025
Hati-hati! Uang Palsu Beredar di Pasar Playen Gunungkidul

Hati-hati! Uang Palsu Beredar di Pasar Playen Gunungkidul

Rabu, 16 April 2025
Lecehkan Pasien saat USG, Oknum Dokter Obgyn di Garut Ditangkap Polisi

Lecehkan Pasien saat USG, Oknum Dokter Obgyn di Garut Ditangkap Polisi

Rabu, 16 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Rabu 16 April 2025 Naik Rp 20 Ribu, ...

Harga Emas Antam Hari ini Rabu 16 April 2025 Naik Rp 20 Ribu, ...

Rabu, 16 April 2025
Dapur Sehat di Gunungkidul Akan Bertambah 2 Lokasi

Dapur Sehat di Gunungkidul Akan Bertambah 2 Lokasi

Rabu, 16 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 16 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 16 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Rabu, 16 April 2025
Geliat Literasi di Bantul: Pojok Baca sebagai Pengungkit Minat Baca Generasi Muda

Geliat Literasi di Bantul: Pojok Baca sebagai Pengungkit Minat Baca Generasi Muda

Selasa, 15 April 2025
Strategi Tukang Cukur Ditengah Keterpurukan Ekonomi, Pasang Tarif Murah-Peningkatan Pelayanan

Strategi Tukang Cukur Ditengah Keterpurukan Ekonomi, Pasang Tarif Murah-Peningkatan Pelayanan

Selasa, 15 April 2025
Cegah Penjualan Bangkai Ternak, Pemkab Gunungkidul Buat Aturan Ganti Rugi Ke Peternak

Cegah Penjualan Bangkai Ternak, Pemkab Gunungkidul Buat Aturan Ganti Rugi Ke Peternak

Selasa, 15 April 2025
Penutupan TKP Abu Bakar Ali Mundur, Relokasi Pedagang dan Jukir Disiapkan

Penutupan TKP Abu Bakar Ali Mundur, Relokasi Pedagang dan Jukir Disiapkan

Selasa, 15 April 2025