Berita

Pemkab Gunungkidul Himbau Pedagang untuk Tidak Nuthuk Rego

profile picture RAMADHANI
RAMADHANI
Pemkab Gunungkidul Himbau Pedagang Untuk Tidak Nuthuk Rego
Suasana TPR Baron Saat Libur Akhir Pekan. Foto : (google).

HARIANE - Momentum libur panjang di sejumlah daerah dipastikan menjadi waktu yang ramai dengan kunjungan wisata. Salah satunya adalah Kabupaten Gunungkidul yang memiliki banyak pilihan objek wisata.

Pada momen ini, pemerintah mengimbau pedagang dan pelaku wisata untuk berlaku jujur serta tidak menaikkan harga dagangan atau jasa secara tidak wajar.

Kepala Bidang Pengembangan Destinasi, Dinas Pariwisata Gunungkidul, Priyanta, mengatakan bahwa untuk mengantisipasi kejadian yang dapat membuat wisatawan merasa tidak nyaman akibat harga yang tidak wajar dari pedagang atau pemilik jasa, pihaknya telah mengeluarkan Surat Edaran (SE).

Berkaca pada sejumlah kejadian di luar daerah maupun di Gunungkidul beberapa waktu lalu, terdapat laporan mengenai pedagang yang tidak jujur dan menerapkan harga tidak wajar.

"Surat Edaran ini sudah kami sampaikan kepada seluruh pelaku dan pengelola wisata di semua destinasi wisata. Jangan sampai ada keluhan mengenai nuthuk rego, karena hal itu dapat merusak citra pariwisata di Gunungkidul," kata Priyanta.

Ia menegaskan agar para pelaku wisata, khususnya pedagang makanan dan oleh-oleh, menjaga transparansi harga.

Setiap warung diimbau untuk mencantumkan pricelist atau daftar harga yang jelas agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

"Ini berlaku untuk semua, baik rumah makan, restoran, hotel, pedagang, hingga fasilitas yang ditawarkan di destinasi wisata. Kalau rumah makan, bisa mencantumkan nominal harga di daftar menu," jelasnya.

Apabila di lapangan ditemukan keluhan dari pengunjung mengenai harga yang dibanderol sangat mahal atau pelanggaran lain yang tidak mengindahkan SE tersebut, pihaknya tidak akan segan memberikan teguran keras.

Ia berharap semua pelaku wisata menerapkan harga yang wajar dan menjaga keamanan serta kenyamanan di objek wisata.

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa pihaknya juga akan meningkatkan pengawasan di tempat pemungutan retribusi (TPR) di kawasan pantai.

Hal ini bertujuan untuk mencegah pungli selama libur panjang sekolah, Natal, dan Tahun Baru. Tak hanya dari dinas, tim Saber Pungli juga akan dikerahkan untuk melakukan pengawasan bersama.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Minggu, 20 April 2025
Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Minggu, 20 April 2025
Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Minggu, 20 April 2025
Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Minggu, 20 April 2025
4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 20 April 2025 Masih Tinggi, Cek Daftarnya ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 20 April 2025 Masih Tinggi, Cek Daftarnya ...

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Nilai Sampah Kulon Progo Masih Ditolerir

Menteri Lingkungan Hidup Nilai Sampah Kulon Progo Masih Ditolerir

Sabtu, 19 April 2025
100 Ribu Visa Haji 2025 Terbit, Jemaah Siap Berangkat 2 Mei

100 Ribu Visa Haji 2025 Terbit, Jemaah Siap Berangkat 2 Mei

Sabtu, 19 April 2025