Berita

Pengamanan KTT ASEAN 2023 Dilakukan Ketat, Libatkan 12.000 Personel TNI-POLRI

profile picture Eni Damayanti
Eni Damayanti
Pengamanan KTT ASEAN 2023
Pengamanan KTT ASEAN 2023 libatkan lebih dari 12.000 TNI-POLRI. (Foto: ASEAN Indonesia 2023)

HARIANE – Pengamanan KTT ASEAN 2023 akan dilakukan dengan sangat ketat oleh tim gabungan TNI-POLRI.

Lebih dari 12.000 personel dikerahkan dalam rangka menyukseskan KTT Asean di Labuan Bajo agar terhindar dari hal-hal tak diinginkan.

Sebanyak delapan satgas pengamanan mulai dari Preemtif, Preventif, hingga Anti Teror juga telah dipersiapkan untuk menjaga area KTT di Labuan Bajo tetap steril. 

Pengamanan KTT ASEAN 2023 Melibatkan Lebih dari 12.000 Personel

Dalam rangka menyukseskan perhelatan pertemuan pemimpin negara-negara se-Asia Tenggara, TNI dan POLRI bertanggung jawab pada sektor pengamanan. 

Diungkapkan melalui akun Instagram Humas POLRI, pengamanan dilakukan mulai dari 7 hingga 13 Mei 2023 melibatkan lebih dari 12.000 personel gabungan.

Hal ini dilakukan guna mengamankan acara dari berbagai ancaman yang mungkin saja terjadi, seperti aksi kriminalitas, unjuk rasa, serangan cyber, hingga kontigensi terorisme dan bencana alam.

Dalam hal ini, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama dengan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono telah meninjau 91 Command Center secara langsung untuk memastikan kesiapan personel serta peralatan terkait pengamanan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Pemantauan serta pemantapan pengamanan bertujuan agar penyelenggaraan KTT ASEAN di Labuan Bajo dapat berjalan dengan lancar, aman dan damai, mulai dari kedatangan delegasi, lokasi penginapan, hingga tempat utama berlangsungnya kegiatan tersebut.

Sementara itu dalam segi pengawalan, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan akan menyiapkan rekayasa lalu lintas di sejumlah tempat selama pelaksanaan KTT ASEAN.

Pengaturan lalu lintas tersebut harus dilakukan untuk menghindari terjadinya penyempitan jalan lantaran di wilayah Labuan Bajo terdapat beberapa ruas jalan yang tidak terlalu lebar. 

Terpilihnya Labuan Bajo sebagai lokasi pelaksanaan KTT ASEAN akan memberikan dampak positif bagi masyarakat maupun Indonesia secara umum. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB