Berita , Jateng
Perayaan Waisak di Candi Borobudur 2023, Polisi Alihkan Sejumlah Ruas Jalan
Sementara itu, bagi wisatawan yang hendak mengunjungi Candi Borobudur pada hari raya Waisak masih dibuka aksesnya meski dengan pembatasan.
Dilansir dari laman Instagram TWCB, wisatawan reguler bisa mengunjungi area Candi Borobudur mulai pukul 06.30 – 14. WIB. Akses hanya dibuka khusus untuk area Taman Wisata Candi Borobudur dan tidak sampai pelataran atau halaman candi.
Akses untuk masuk taman candi dibuka dengan harga tiket Rp 25.000 per orang untuk wisatawan domestik, dan Rp 50.000 per orang untuk wisatawan mancanegara.
Namun bagi yang ingin turut merasakan suasana perayaan Waisak di Candi Borobudur khususnya saat pelepasan lampion, bisa ikut menonton prosesinya.
Tiket on the spot untuk menonton pelepasan lampion Waisak 2023 bisa dibeli mulai pukul 17.00 – 22.00 WIB dengan harga Rp 50.000 per orang baik wisatawan domestik maupun mancanegara.
Nantinya, pengunjung bisa melihat pelepasan lampion dari sisi bagian luar batas area pelepasan lampion.
Demikian informasi soal penutupan jalan Candi Borobudur dan informasi soal jam kunjungan ke candi selama peringatan hari raya Waisak 4 Juni 2023. ****
Baca artikel menarik lainnya di Harianejogja.com