Tim Penjaringan DPC Gerindra Gunungkidul menerima berkas pendaftaran Kurniawan Fahmi bakal calon Wakil Bupati. Foto (doc. Tim DPC Gerindra).
Partai lain pun juga membuka pendaftaran seperti NasDem ada 3 pendaftar, Demokrat ada 4 orang mengambil formulir dan saat ini masih berproses pendaftaran hingga 22 Mei mendatang. Selain itu, ada PDI P yang juga membuka pendaftaran.
Namun berbeda dengan PAN Gunungkidul yang pada Pilkada 2024 ini tidak membuka pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati. Pasalnya partai ini secara kompak mengusung kader partai sendiri yaitu Mahmud Ardi Widanta yang mencalonkan diri sebagai bakal calon wakil bupati.
Surat mandat atau tugas dari DPP untuk Ardi kembali turut berkontestasi dalam Pilkada Gunungkidul pun sudah turun sejak bulan lalu.****