D.I Yogyakarta

PKB Kulon Progo Bersilaturahmi ke PCNU

profile picture Susanto
Susanto
Kulon Progo, PKB Kulon Progo, PCNU
Pertemuan PKB Kulon Progo dengan PCNU (Foto: PKB Kulon Progo)

HARIANE – Pengurus DPC PKB Kulon Progo bersama anggota DPRD Kulon Progo dan DPRD DIY dari PKB Kulon Progo menggelar silaturahmi dengan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU). Kegiatan ini berlangsung di Kantor PCNU Kulon Progo, Senin (24/2/2024).

Silaturahmi ini bertujuan untuk menyerap aspirasi dan mengawal program kerja PCNU agar selaras dengan program partai.

“Kami sebagai anak wajib bersilaturahmi kepada orang tua kami, yakni NU,” tutur Ketua DPC PKB Kulon Progo, Sihabuddin.

Sihabuddin mengatakan bahwa PKB merupakan wadah aspirasi warga Nahdliyin. Oleh karena itu, aspirasi yang disampaikan PCNU akan disinergikan dengan program pemerintah dan dikawal oleh anggota DPRD.

"Dalam diskusi, terdapat berbagai aspirasi terkait pendidikan, permasalahan sampah, hingga pemberdayaan masyarakat. Ini akan menjadi aspirasi yang harus dikawal oleh DPRD agar bisa terealisasi, karena pada akhirnya semuanya bertujuan untuk kesejahteraan rakyat," tutur Sihabuddin.

Sementara itu, Ketua PCNU Kulon Progo, Lukman Arifin Fathul Huda, mengapresiasi silaturahmi yang digelar.

Menurutnya, pertemuan ini mencerminkan kesatuan yang tidak bisa dipisahkan, di mana PKB merupakan saluran politik bagi warga Nahdliyin.

“Kondisi saat ini, banyak masalah di masyarakat. Jadi, dibutuhkan saluran dan solusi. Aspirasi yang muncul tadi mencakup berbagai isu, mulai dari pendidikan, kesehatan, hingga sampah,” jelasnya.

Lukman berharap aspirasi warga yang disampaikan dapat diserap dan direalisasikan ke dalam kebijakan demi terciptanya kesejahteraan masyarakat.

Wakil Ketua DPRD Kulon Progo, Suharto, mengaku siap mengawal aspirasi warga Nahdliyin. Masalah-masalah yang disampaikan akan menjadi pokok pikiran (pokir) anggota DPRD.

"Harapannya, setiap anggota dewan dari PKB dapat mengawal aspirasi ini dan menemukan solusinya.

Masukan yang kami terima akan dijadikan pokir agar bisa dikawal sesuai tugas dan fungsi kami di DPRD," ucapnya.****

Ads Banner

BERITA TERKINI

Ramai Soal Debt Collector, Polisi Buka Aduan Jika Warga Dapatkan Ancaman

Ramai Soal Debt Collector, Polisi Buka Aduan Jika Warga Dapatkan Ancaman

Senin, 28 April 2025
Kasus Pengacara Bawa Senpi Ilegal di Jakpus : Positif Narkoba dan Terlibat Laka

Kasus Pengacara Bawa Senpi Ilegal di Jakpus : Positif Narkoba dan Terlibat Laka

Senin, 28 April 2025
Tinjau Makan Bergizi Gratis di Gunungkidul, Begini Tanggapan Pangdam IV/Diponegoro

Tinjau Makan Bergizi Gratis di Gunungkidul, Begini Tanggapan Pangdam IV/Diponegoro

Senin, 28 April 2025
Jasad Pria Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan 5,9 KM dari TKP

Jasad Pria Tenggelam di Sungai Progo Bantul Ditemukan 5,9 KM dari TKP

Senin, 28 April 2025
Pemkab Bantul Bakal Beri Bantuan Hukum untuk Mbah Tupon

Pemkab Bantul Bakal Beri Bantuan Hukum untuk Mbah Tupon

Senin, 28 April 2025
Jelang Keberangkatan, 66 Tenaga Kesehatan dan 323 Petugas Haji 2025 Bertolak ke Tanah ...

Jelang Keberangkatan, 66 Tenaga Kesehatan dan 323 Petugas Haji 2025 Bertolak ke Tanah ...

Senin, 28 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Senin 28 April 2025 Turun Tipis, Cek Rinciannya ...

Harga Emas Antam Hari ini Senin 28 April 2025 Turun Tipis, Cek Rinciannya ...

Senin, 28 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 28 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 28 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Senin, 28 April 2025
Tenggelam Akibat Terpeleset saat Memancing, 2 Bocah di Gunungkidul Ditemukan Meninggal Dunia

Tenggelam Akibat Terpeleset saat Memancing, 2 Bocah di Gunungkidul Ditemukan Meninggal Dunia

Senin, 28 April 2025
KAI Daop 6 Yogyakarta Beberkan Kasus Temperan Kereta Api Triwulan I 2025, Ini ...

KAI Daop 6 Yogyakarta Beberkan Kasus Temperan Kereta Api Triwulan I 2025, Ini ...

Minggu, 27 April 2025