D.I Yogyakarta

Polres Kulon Progo Gelar Patroli Untuk Antisipasi Peredaran Miras

profile picture Susanto
Susanto
Kulon Progo, Polres Kulon Progo, Minuman Keras
Kapolres Kulon Progo memimpin patroli peredaran miras (Foto: Dok Humas Polres Kulon Progo)

HARIANE - Kapolres Kulonprogo, AKBP Dr. Wilson Bugner F. Pasaribu, memimpin patroli Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) bersama anggota Polres Kulonprogo, Jumat malam (1/11/2024). Patroli gabungan ini melibatkan 56 personel dari Polres Kulonprogo dan Satpol PP.

Patroli gabungan ini menunjukkan komitmen kepolisian dalam menjaga stabilitas wilayah, terutama menjelang Pilkada dan berbagai acara penting lainnya.

"Patroli gabungan ini merupakan sinergi dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan tertib. Harapannya kegiatan ini dapat memberikan rasa aman kepada masyarakat," ujar Kapolres Kulonprogo, AKBP Dr. Wilson Bugner F. Pasaribu, Sabtu (1/11/2024).

Dalam patroli malam tersebut, disambangi tempat-tempat penjualan minuman keras (miras) yang sebelumnya telah dirazia dan disegel. Hal ini dilakukan untuk memastikan aturan yang berlaku dipatuhi dan tidak kembali melakukan praktik ilegal.

"Kami ingin memastikan tempat-tempat tersebut tetap tertutup dan tidak beroperasi kembali. Hal ini penting untuk menekan peredaran miras yang berpotensi memicu gangguan kamtibmas," tutur Wilson.

Wilson berharap patroli yang dilakukan dapat meminimalkan potensi gangguan keamanan dan memastikan situasi tetap kondusif.****

 

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Pameran F&B Berskala Internasional akan Dihadirkan di Jogja, Ada Apa Saja?

Pameran F&B Berskala Internasional akan Dihadirkan di Jogja, Ada Apa Saja?

Jumat, 09 Mei 2025
Gunungkidul Dilanda Cuaca Buruk, Belasan Rumah Rusak

Gunungkidul Dilanda Cuaca Buruk, Belasan Rumah Rusak

Jumat, 09 Mei 2025
Ratusan Calon Jamaah Haji Kulon Progo Berpamitan

Ratusan Calon Jamaah Haji Kulon Progo Berpamitan

Jumat, 09 Mei 2025
Disdikpora DIY Temukan Titik Terang, Penyebar Soal ASPD Matematika Tak Berasal dari SMPN ...

Disdikpora DIY Temukan Titik Terang, Penyebar Soal ASPD Matematika Tak Berasal dari SMPN ...

Jumat, 09 Mei 2025
Jumat Bersih di Gunungkidul, Bupati Endah Temukan Sampah Rumah Tangga Dibuang di Tempat ...

Jumat Bersih di Gunungkidul, Bupati Endah Temukan Sampah Rumah Tangga Dibuang di Tempat ...

Jumat, 09 Mei 2025
Polda DIY Naikkan Status Mafia Tanah di Bantul ke Tahap Penyidikan

Polda DIY Naikkan Status Mafia Tanah di Bantul ke Tahap Penyidikan

Jumat, 09 Mei 2025
Antisipasi Penyebaran Penyakit Hewan, Surat Keterangan Kesehatan Hewan Jadi Syarat Jual Beli Ternak ...

Antisipasi Penyebaran Penyakit Hewan, Surat Keterangan Kesehatan Hewan Jadi Syarat Jual Beli Ternak ...

Jumat, 09 Mei 2025
Dinilai Lebih Menguntungkan, Petani Gunungkidul Mulai Banyak yang Tanam Bawang Merah

Dinilai Lebih Menguntungkan, Petani Gunungkidul Mulai Banyak yang Tanam Bawang Merah

Jumat, 09 Mei 2025
Duh! Anak di Bawah Umur Jadi Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul, Pelaku Diduga ...

Duh! Anak di Bawah Umur Jadi Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul, Pelaku Diduga ...

Jumat, 09 Mei 2025
Berkas Lengkap, Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon Diserahkan ke Pengadilan

Berkas Lengkap, Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon Diserahkan ke Pengadilan

Jumat, 09 Mei 2025