Berita , D.I Yogyakarta

Viral Patung Bunda Maria di Kulon Progo Ditutup Terpal, Begini Penjelasan Polisi

profile picture Tim Red 3
Tim Red 3
patung Bunda Maria di Kulon Progo ditutup terpal
Klarifikasi Polres Kulon Progo. (Foto: Dok. Polres Kulon Progo)

HARIANE – Patung Bunda Maria di Kulon Progo ditutup terpal menjadi viral di media sosial. Peristiwa tersebut terjadi di wilayah Degolan, Bumirejo, Lendah, Kulon Progo.

Sebelumnya beredar informasi bahwa penutupan ini diduga dilakukan setelah adanya desakan dari salah satu ormas.

Terkait hal ini, Polres Kulon Progo melakukan konferensi pers pada Kamis malam, 23 Maret 2023 untuk memberikan penjelasan.

Klarifikasi Polres Kulon Progo Terkait Patung Bunda Maria di Kulon Progo Ditutup Terpal

Dalam konferensi pers tersebut Kapolres Kulon Progo AKBP Muharomah Fajarini memberikan klarifikasi terkait berita yang membuat resah masyarakat, khususnya di wilayah Kulon Progo.

Dalam kesempatan tersebut, ia membenarkan bahwa sebelumnya ada kesalahpahaman yang dilakukan oleh anggotanya dalam menulis laporan terkait peristiwa tersebut.

“Terhadap berita yang beredar, terdapat kesalahpahaman anggota kami yang menulis narasi,” ucapnya seperti dilansir dari akun Instagram Polres Kulon Progo.

Tekait penutupan tersebut, ia menjelaskan bahwa hal itu merupakan inisiatif dari pihak keluarga.

Pihak keluarga secara internal masih mengurus untuk melakukan sosialisasi kepada masyarakat untuk peresmian rumah doa tersebut.

Karena seperti dijelaskan olehnya, pembangunan rumah doa tersebut belum lama selesai, yakni sekitar bulan Desember 2022.

Oleh sebab itu, pihak keluarga berinisiatif untuk melakukan penutupan lantaran pada prinsipnya pembangunan rumah doa memerlukan sosialisasi kepada masyarakat.

Rencananya penutupan tersebut akan berlangsung selama satu bulan, hingga setelah lebaran akan diadakan sosialisasi kepada masyarakat agar tidak terjadi gejolak.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Dinkes Kota Yogya Temukan 70 Kasus Flu Singapura Tersebar Hampir di Semua Kemantren

Dinkes Kota Yogya Temukan 70 Kasus Flu Singapura Tersebar Hampir di Semua Kemantren

Kamis, 25 April 2024 20:03 WIB
Ramalan Zodiak Jumat 26 April 2024 Lengkap, Aries Lebih Termotivasi, Kesehatan Cancer Meningkat

Ramalan Zodiak Jumat 26 April 2024 Lengkap, Aries Lebih Termotivasi, Kesehatan Cancer Meningkat

Kamis, 25 April 2024 19:27 WIB
Butuh 2 Hari Pencari, Kakek Tenggelam di Sungai Serayu Banjarnegara Ditemukan Meninggal Dunia

Butuh 2 Hari Pencari, Kakek Tenggelam di Sungai Serayu Banjarnegara Ditemukan Meninggal Dunia

Kamis, 25 April 2024 19:23 WIB
Cegah Kampanye Berbentuk Bansos di Pilkada 2024, KPU DIY Akan Rancang Aturan Baru

Cegah Kampanye Berbentuk Bansos di Pilkada 2024, KPU DIY Akan Rancang Aturan Baru

Kamis, 25 April 2024 18:21 WIB
Siap-siap Bunyi Sirine Serentak, Peringati HKBN BPBD DIY Bakal Gelar Simulasi Bencana Diberbagai ...

Siap-siap Bunyi Sirine Serentak, Peringati HKBN BPBD DIY Bakal Gelar Simulasi Bencana Diberbagai ...

Kamis, 25 April 2024 17:29 WIB
Imbas TPA Piyungan Ditutup, BPBD DIY Mewaspadai Potensi Banjir Akibat Lonjakan Sampah

Imbas TPA Piyungan Ditutup, BPBD DIY Mewaspadai Potensi Banjir Akibat Lonjakan Sampah

Kamis, 25 April 2024 17:20 WIB
Dilirik Banyak Partai Besar Jadi Cabup Bantul, Begini Respon Tegas Soimah

Dilirik Banyak Partai Besar Jadi Cabup Bantul, Begini Respon Tegas Soimah

Kamis, 25 April 2024 17:14 WIB
Tegas, Ganjar Pastikan Bakal Berada di Luar Pemerintahan Prabowo-Gibran

Tegas, Ganjar Pastikan Bakal Berada di Luar Pemerintahan Prabowo-Gibran

Kamis, 25 April 2024 17:11 WIB
Kebakaran di Kebon Jeruk Jakarta Barat, Hanguskan Bangunan Rumah

Kebakaran di Kebon Jeruk Jakarta Barat, Hanguskan Bangunan Rumah

Kamis, 25 April 2024 09:10 WIB
Jadwal Pemadaman Listrik Jogja 25 April 2024, 3 ULP Ini Akan Padam

Jadwal Pemadaman Listrik Jogja 25 April 2024, 3 ULP Ini Akan Padam

Kamis, 25 April 2024 08:49 WIB