Berita

Rekomendasi DPP Turun, PAN Resmi Usung Sunaryanta-Ardi di Pilkada Gunungkidul

profile picture RAMADHANI
RAMADHANI
Rekomendasi DPP Turun, PAN Resmi Usung Sunaryanta-Ardi di Pilkada Gunungkidul
Pertemuan para pengurus DPD PAN Gunungkidul dengan Bupati Gunungkidul, Sunaryanta. Foto : (Hariane/Ramadhani).

HARIANE - Peta politik menjelang Pilkada Gunungkidul 2024 semakin mengerucut. Beberapa DPP partai politik saat ini sudah mulai mengeluarkan rekomendasi dukungan terhadap para calon bupati dan wakil bupati. Salah satunya adalah Partai Amanat Nasional (PAN) yang belum lama ini menurunkan rekomendasinya untuk Sunaryanta-Mahmud Ardi Widanta.

Dengan rekomendasi tersebut, sejumlah kabar tentang Sunaryanta yang tidak mendapatkan kendaraan politik di Pilkada 2024 pun terbantahkan. Mengingat masih ada beberapa partai politik yang belum memberikan rekomendasi seperti PKB, Golkar, dan PDI Perjuangan.

Adapun pasangan calon lainnya yang telah mendapatkan rekomendasi dari beberapa partai politik adalah Sutrisna Wibawa-Sumanto yang mendapat dukungan dari Gerindra dan PKS. Kemudian, Endah Subekti Kuntariningsih-Joko Parwoto mendapatkan rekomendasi dari DPP Golkar. Dengan begitu, dimungkinkan ada tiga pasangan calon yang akan maju di Pilkada Gunungkidul ini.

Sekretaris DPD PAN Gunungkidul, Anwarudin, membenarkan bahwa surat rekomendasi dari DPP PAN telah turun. Surat tersebut menyebutkan bahwa pada Pilkada Gunungkidul ini, PAN mengusung pasangan Sunaryanta-Mahmud Ardi Widanta. Surat rekomendasi ini pun telah diterima oleh DPD PAN Gunungkidul dan akan ditindaklanjuti dengan komunikasi bersama partai politik lainnya.

"Rekomendasi sudah turun," kata Anwarudin saat dikonfirmasi, Rabu (14/08/2024).

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa setelah rekomendasi tersebut turun, pihaknya akan segera melakukan komunikasi dengan calon pasangan yang diusung, termasuk dengan mitra koalisi pengusung Sunaryanta-Ardi.

Meski begitu, pihaknya masih menunggu rekomendasi dari beberapa partai politik lainnya. Apakah nantinya partai lain juga akan memberikan dukungan terhadap pasangan tersebut.

"Untuk koalisi, kami sudah ada kesepakatan, ini tinggal menunggu saja. Insya Allah, koalisi ini dalam waktu dekat siap mengusung pasangan Sunaryanta-Mahmud Ardi," jelasnya.

Salah satu petinggi DPD PAN ini belum bisa menyebutkan secara gamblang mengenai partai mana saja yang telah sepakat untuk mengusung Sunaryanta-Ardi. Meski begitu, dirinya memberikan sinyal bahwa koalisi ini akan menciptakan keterpaduan, saling melengkapi, dan saling membutuhkan.

"Ya pokoknya itu ada matahari dan bumi, saling melengkapi dan membutuhkan. Sejauh ini, sudah oke. Pada intinya kami masih menunggu dari partai lain, semoga tidak lama lagi," tandas Anwarudin.

Sementara itu, Bupati Gunungkidul, Sunaryanta, saat dikonfirmasi tentang rekomendasi DPP PAN yang sudah turun untuk dirinya, ia mengatakan sudah mendapatkan kabar mengenai hal tersebut. Namun, memang untuk saat ini dirinya belum berkomunikasi kembali dengan partai politik untuk menindaklanjuti rekomendasi tersebut.

"Saya baru balik dari IKN tadi malam, setelah kegiatan di sana. Memang sudah mendapat kabar mengenai satu partai politik yang memberikan rekomendasi untuk saya. Saat ini, utamanya saya, masih menjalin komunikasi dengan parpol lain," jelas Sunaryanta.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Minggu, 20 April 2025
Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Minggu, 20 April 2025
Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Minggu, 20 April 2025
Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Minggu, 20 April 2025
Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Minggu, 20 April 2025
4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 20 April 2025 Masih Tinggi, Cek Daftarnya ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 20 April 2025 Masih Tinggi, Cek Daftarnya ...

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Nilai Sampah Kulon Progo Masih Ditolerir

Menteri Lingkungan Hidup Nilai Sampah Kulon Progo Masih Ditolerir

Sabtu, 19 April 2025