Berita , Jabar

Tahu Aksinya Viral, Pelaku Penjambretan di Kukusan Depok Berhasil Diringkus Setelah Sempat Bersembunyi

profile picture Tim Red 3
Tim Red 3
penjambretan di Kukusan Depok
Video aksi penjambretan di Kukusan Depok terekam kamera CCTV. (Foto: PMJ News)

HARIANE - Pelaku penjambretan di Kukusan Depok yang sempat viral di media sosial berhasil ditangkap oleh petugas Polsek Beji, Kota Depok.

Sebelumnya, aksi yang dilakukan oleh pelaku terekam kamera CCTV hingga videonya pun viral di media sosial Instagram dan TikTok.

Pelaku yang mengenakan jaket ojek online (ojol) saat beraksi ini berhasil diamankan di kawasan Kelapa Dua, Kota Depok.

Pelaku Penjambretan di Kukusan Depok Mengetahui Aksinya Viral

Seperti dilansir dari PMJ News, pihak kepolisian berhasil mengamankan pelaku penjambretan terhadap seorang wanita di wilayah Kukusan, Beji, Kota Depok.

Dalam keterangan yang disampaikan oleh Kapolsek Beji, Kompol Sutirto, pelaku yang ditangkap tersebut berinisial GFA (23).

"Tersangka GFA ditangkap di Kelapa Dua," ujar Kompol Sutirto.

Penangkapan terhadap pelaku ini dilakukan setelah Satreskrim Polsek Beji melakukan penyelidikan dengan proses analisa rekaman CCTV.

GFA berhasil ditangkap setelah polisi mendapat identitas dan alamatnya.

Lebih lanjut, menurut Kompol Sutirto, ternyata pelaku juga mengetahui bahwa aksi yang dilakukannya viral di media sosial.

Oleh sebab itu, ia sempat bersembunyi terlebih dahulu sebelum kembali ke rumahnya.

"Setelah menjambret pelaku ini tak pulang ke rumah. Anggota memantau rumahnya, saat dia pulang langsung kita ringkus," jelasnya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB