Berita , Olahraga , D.I Yogyakarta
SMAN 1 Pundong Kembali Gelar Turnamen Voli Puspita Bangsa Cup
HARIANE - SMA Negeri 1 Pundong kembali mengundang antusiasme pelajar SMP se-Kabupaten Bantul untuk mengikuti turnamen bola voli Puspita Bangsa Cup.
Setelah sukses diselenggarakan sebanyak tiga kali, Puspita Bangsa Cup akan kembali digelar pada 24-25 Februari 2024 dengan tajuk "Melangkah Bersama KKO, Menuju Prestasi Terbaik”.
Ketua Panitia Puspita Bangsa Cup #4, Ahmad Dai Robbi mengatakan kompetisi ini menandai upaya SMAN 1 Pundong untuk merayakan semangat olahraga dan memperkenalkan program unggulan yaitu Kelas Khusus Olahraga (KKO).
“Kompetisi ini bukan hanya menjadi wadah bagi para siswa SMP untuk menunjukkan keahlian mereka dalam olahraga voli, tetapi juga menjadi kesempatan emas untuk mempromosikan sekolah serta menggugah minat calon siswa terhadap pendidikan berbasis olahraga yang diselenggarakan SMAN 1 Pundong,” kata dia pada Jumat, 23 Februari 2024.
Dengan promosi KKO, lanjut Ahmad Dai, SMAN 1 Pundong berusaha menunjukkan bahwa sekolah tidak hanya mendukung prestasi akademis, melainkan juga memberikan perhatian serius terhadap pembinaan prestasi olahraga.
Puspita Bangsa Cup #4 menjadi ajang untuk memperkenalkan KKO sebagai wadah bagi para siswa yang memiliki minat dan bakat di bidang olahraga untuk meraih prestasi sekaligus mendapatkan pendidikan yang berkualitas.
Ia berharap, adanya agenda ini dapat menciptakan iklim persaingan yang sehat dan membangun semangat kebersamaan di antara atlet voli SMP yang berpartisipasi.
“Melalui kombinasi antara kompetisi voli dan promosi KKO, SMAN 1 Pundong berharap dapat menarik perhatian masyarakat, orang tua siswa, dan calon siswa potensial, serta membuktikan bahwa sekolah tidak hanya unggul di bidang akademis, tetapi juga menjadi pelopor dalam pengembangan bakat olahraga anak muda,” terangnya.
Puspita Bangsa Cup #4 ini akan diikuti 16 SMP di wilayah Bantul dan Yogyakarta yang memiliki tim bola voli dengan rincian 8 tim putra dan 8 tim putri.