Berita , D.I Yogyakarta

Tabrak Lari di Banguntapan Bantul, Pengemudi Honda City Nyaris Dihakimi Warga

profile picture Yohanes Angga
Yohanes Angga
Tabrak Lari di Banguntapan Bantul, Pengemudi Honda City Nyaris Dihakimi Warga
Barang bukti mobil Honda City saat diamankan di Mapolsek Banguntapan, Bantul. Foto/Humas Polres Bantul.

HARIANE - Seorang pengemudi mobil Honda City nyaris dihakimi massa akibat melakukan tabrak lari. Pengemudi mobil tersebut tak mau berhenti usai menabrak dua sepeda motor di Jalan Wiyoro, Kalurahan Baturetno, Kapanewon Banguntapan, Bantul, Kamis, 07/03/2024 sore. Pengemudi mobil baru berhenti usai dikejar oleh warga.

Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry Prana Widnyana mengatakan pengemudi mobil berinisial FHS (33) serta satu orang penumpang JS (33) warga Klaten, Jawa Tengah telah diamankan untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

Adapun, Jeffry menjelaskan kronologi kejadian bermula saat FHS mengemudikan mobil Honda City merah dengan nopol AD 1378 CC dari arah utara (Kota Yogyakarta) menuju ke selatan Banguntapan. Sesampainya di lokasi kejadian, mobil menabrak pengendara motor Yamaha Nmax Nopol AB 5163 IA dari arah belakang hingga terjatuh. 

"Pemotor bernama Didi Budiaji berboncengan dengan Surti Trisnawati warga Perum Pengadilan, Rejowinangun, Kotagede, Yogyakarta," ujarnya.

Melihat pengendara motor tersebut jatuh, FHS malah tancap gas menuju arah selatan. Sesampainya di lokasi kedua, mobil kembali menabrak pengendara motor Yamaha Mio dengan Nopol AB 2348 HT. Akibat tabrakan itu, pengendara motor yakni Listiana Ridawati warga Potorono, Banguntapan, Bantul jatuh tersungkur ke aspal.

"Mobil masih tetap tidak berhenti dan tancap gas ke arah timur. Kemudian dikejar oleh warga," katanya.

Aksi saling kejar pun terjadi. Mobil berhasil dihentikan oleh warga di dekat persimpangan di wilayah Potorono, Banguntapan. Warga yang emosi pun sempat akan menghajar pengemudi mobil tersebut.

"Untungnya tidak sampai terjadi tindak kekerasan. Warga ada yang berinisiatif melapor ke petugas. Petugas dengan cepat datang ke lokasi kejadian," tuturnya.

Akibat kejadian itu, Didi Budiaji, mengalami luka lecet pada bagian kaki. Sementara Surti Trisnawati mengalami luka cidera kepala sedang, dan lecet di kaki dan tangan. Sedangkan, Listiana Ridawati mengalami luka memar di perut.

"Korban Didi Budiaji hanya rawat jalan. Sedangkan, Surti Trisnawati dan Listiana Ridawati dirawat di RSPAU Hardjolukito," katanya.

Jeffry menyebut kasus ini sedang ditangani oleh Unit Laka Polsek Banguntapan. Adapun barang bukti kendaraan turut diamankan sebagai barang bukti penyelidikan.

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Persiapan Penyelenggaraan Haji 2025 : Slot Penerbangan dan Pengaturan Hotel Jamaah

Persiapan Penyelenggaraan Haji 2025 : Slot Penerbangan dan Pengaturan Hotel Jamaah

Sabtu, 23 November 2024 13:21 WIB
Gelar Kampanye Terbuka, Heroe-Pena Ingin Galang Suara dari Generasi Muda

Gelar Kampanye Terbuka, Heroe-Pena Ingin Galang Suara dari Generasi Muda

Sabtu, 23 November 2024 12:28 WIB
Update Persiapan Haji 2025 : Proses Pengadaan Layanan Jamaan di Arab saudi Segera ...

Update Persiapan Haji 2025 : Proses Pengadaan Layanan Jamaan di Arab saudi Segera ...

Sabtu, 23 November 2024 12:25 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 23 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 23 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 23 November 2024 10:35 WIB
Melambung Tinggi! Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 23 November 2024 Naik Rp ...

Melambung Tinggi! Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 23 November 2024 Naik Rp ...

Sabtu, 23 November 2024 10:14 WIB
Jelang Pilkada 2024, Diskominfo Gunungkidul Siapkan Jaringan Internet di Sejumlah Titik Blank Spot

Jelang Pilkada 2024, Diskominfo Gunungkidul Siapkan Jaringan Internet di Sejumlah Titik Blank Spot

Sabtu, 23 November 2024 10:13 WIB
Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB