Berita , Nasional , D.I Yogyakarta

Tim Medis Ungkap Penyebab Meninggalnya Atlit Zhang Zhi Jie Akibat Henti Jantung Mendadak

profile picture Ica Ervina
Ica Ervina
Tim Medis Ungkap Penyebab Meninggalnya Atlit Zhang Zhi Jie Akibat Henti Jantung Mendadak
Tim Medis RSUP Dr. Sardjito, Dr. Nahar Taufiq saat diwawancarai di KONI DIY. (Foto: Istimewa)

HARIANE - Kabar duka meninggalnya atlit pebulu tangkis asal China, Zhang Zhi Jie saat sedang bermain di ajang Badminton Asia Junior Championship yang digelar di Gor Amongrogo Yogyakarta telah diketahui penyebabnya. 

Diketahui dari kesimpulan pemeriksaan dan penanganan korban baik di RSPAU, Dr S. Hardjolukito dan RSUP Dr. Sardjito yang menunjukkan hasil yang sama bahwa korban mengalami henti jantung mendadak. 

Tim Medis RSUP Dr. Sardjito, Dr. Nahar Taufiq mengatakan tim sudah berusaha hingga 1,5 jam lamanya namun tetap tidak ada respon dari korban. 

"Kami berusaha tadi malam, sampe tempat kami (RS Sardjito) pukul 22.15 WIB, kami sudah berusaha sampe 1,5 jam sudah melakukan pertolongan tapi tetap tidak ada respon," ujarnya saat ditemui di gedung KONI DIY pada Senin, 1 Juli 2024.

Hingga kini jenazah Zhang Zhi Jie masih berada di RSUP Dr. Sardjito, menunggu orang tua korban datang dari China. Pihaknya menyebut segala proses pengembalian jenazah akan di tanggung penuh dan di kawal hingga selesai. 

Selain itu, pihaknya mengimbau agar memberikan waktu privasi untuk keluarga Zhang dan tim China. ****

 

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB