Pendidikan , Artikel
Tips Memilih Jurusan Kuliah yang Tepat: Waspada Biar Nggak Salah Jurusan
Salsa Berlianthi Ariyanto
Tips Memilih Jurusan Kuliah yang Tepat: Waspada Biar Nggak Salah Jurusan
HARIANE - Tips memilih jurusan kuliah yang tepat mungkin cocok untuk yang saat ini masih duduk dibangku Sekolah Menengah Atas/Sekolah Menengah Kejuruan dan bingung untuk menentukan jurusan kuliah yang tepat.
Hingga saat ini tingkat Mahasiswa yang mengaku salah jurusan sangat banyak. Hal ini disebabkan kurangnya kesadaran calon Mahasiswa mengetahui bahayanya salah jurusan jika akhirnya memutuskan berhenti kuliah.
Selain itu tentu saja agar setelah lulus bisa mencari pekerjaan sesuai dengan jurusan yang diambil.
BACA JUGA : 5 Rekomendasi Outfit Kece Menyambut Kuliah Tatap MukaDikutip dari laman unand.ac.id Berdasarkan Data Indonesia Career Center Network (ICCN) tahun 2017 menyebutkan bahwa lebih dari 71,7% orang bekerja tidak linier dengan jurusan pendidikannya dan lebih dari 87% pelajar dan mahasiswa tidak sesuai dengan minat ketika mengambil jurusan. Meskipun saat ini memang banyak lulusan yang bekerja tidak linier dengan jurusan kuliah yang diambilnya. Namun, alangkah lebih baik jika mengambil jurusan sesuai dengan minatnya.