Gaya Hidup

Tulus Rilis Album Terbaru, Ini Fakta-fakta Mengenai Perilisan Album Terbarunya yang Tak Boleh Dilewatkan

profile picture Ichsan Muttaqin
Ichsan Muttaqin
Tulus Rilis Album Terbaru, Ini Fakta-fakta Mengenai Perilisan Album Terbarunya yang Tak Boleh Dilewatkan
Tulus Rilis Album Terbaru, Ini Fakta-fakta Mengenai Perilisan Album Terbarunya yang Tak Boleh Dilewatkan
HARIANE - Tulus rilis album terbaru kini mulai menjadi perbincangan bagi masyarakat Indonesia, terutama bagi orang-orang yang ingin mendengar karya dan suara Tulus kembali melalui lagu barunya.
Tulus rilis album terbaru ini disambut dengan banyak respon. Buktinya, unggahan di Instagram pribadinya yaitu @tulusm pada tanggal 4 Maret 2022 malam yang membahas albumnya, setelah 12 jam sudah disukai oleh 98,223 orang dan komentarnya telah mencapai 4,544 komentar.
Tulus rilis album terbaru juga membuatnya menjadi daftar teratas trending topic di Google, yang menunjukkan antusiasme yang besar dari masyarakat.

Langsung saja, inilah fakta-fakta mengenai perilisan album terbarunya yang perlu diketahui.

Fakta mengenai perilisan album terbarunya yang pertama adalah album yang baru ini dirilis olehnya tepat pada tanggal 3 Maret 2022 ini, dirilis secara digital terlebih dahulu. Lalu, barulah dirilis secara kemasan fisiknya.
Selanjutnya, pada video yang Tulus unggah di Instagram tanggal 4 Maret 2022 tersebut, Tulus menyampaikan bahwa banyak talenta yang terlibat dalam proses pembuatan album terbarunya yang berjudul 'Manusia'. Tulus pun bersyukur dan bangga akan kesempatan yang diberikan padanya untuk bisa bekerja sama dengan berbagai orang yang memiliki talenta yang hebat.
Kemudian, dalam video itu pula, Tulus juga menyampaikan bahwa album terbarunya ini mengangkat cerita tentang yang berhubungan dengan manusia.
BACA JUGA : Tulus rilis album barunya dengan judul “Manusia”, Setelah Resmi Satu Dekade Berkarya
Tulus rilis album terbaru 1
Tulus rilis album terbaru, berikut gambaran sampul albumnya. (Foto: YouTube/ Tulus)
Fakta mengenai perilisan album terbarunya berikutnya adalah mengenai sampul album 'Manusia'. Sampul album tersebut berisi tentang potret dirinya yang sedang tersenyum, wajahnya pun dibuat menjadi warna biru, serta bagian atas rambutnya pun terlihat terpotong.
Latar sampul albumnya diberi warna abu-abu dan dibingkai dengan warna putih di sekelilingnya. Di bingkai putih tersebut, di bagian kanannya tertulis 'Manusia' yang menunjukkan nama albumnya, sedangkan di bagian kirinya tertulis 'Tulus' yang merupakan namanya sendiri.
Tulus rilis album terbaru ini dengan berkolaborasi bersama beberapa musisi lainnya. Salah satunya yaitu Petra Sihombing yang menciptakan melodi dan chord dengannya dalam lagu yang berjudul 'Tujuh Belas', 'Kelana', dan 'Jatuh Suka'.
Selain Petra Sihombing, Tulus juga berkolaborasi dengan Ari Renaldi, Dere, Topan Abimanyu, serta Yoseph Sitompul dalam membuat lagu-lagu yang ada di dalam album 'Manusia' ini.
Lalu, fakta lainnya adalah mengenai lagunya yang berjudul 'Tujuh Belas'. Di penjelasan lagu dalam video lirik untuk lagu 'Tujuh Belas', tertulis bahwa ternyata orkestra lagu tersebut direkam di Studio 22 yang terletak di Benua Eropa, tepatnya di Budapest, Hungaria.
Tulus rilis album terbaru 2
Tulus rilis album terbaru, lihat cuplikan gambar dari video lagu terbarunya. (Foto: YouTube/ Tulus)
Ads Banner

BERITA TERKINI

Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Senin, 21 April 2025
Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Senin, 21 April 2025
Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Muncul Nama Kaliurang Pada Minuman Beralkohol, Pemkab Sleman Mensomasi Perusahaan

Senin, 21 April 2025
Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Pengakuan Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Bantul, Sempat Adu Tantang dengan Korban

Senin, 21 April 2025
Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Damkar Pekalongan Dapat Laporan Kebakaran Palsu, Pelapor Bisa Kena Pidana

Senin, 21 April 2025
Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Senin, 21 April 2025
Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Senin, 21 April 2025
Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Senin, 21 April 2025
Calon Jamaah Haji Gunungkidul Akan Jalani Vaksinasi Miningitis dan Polio

Calon Jamaah Haji Gunungkidul Akan Jalani Vaksinasi Miningitis dan Polio

Senin, 21 April 2025
Wow, Harga Emas Antam Hari ini Senin 21 April 2025 Naik Rp 15 ...

Wow, Harga Emas Antam Hari ini Senin 21 April 2025 Naik Rp 15 ...

Senin, 21 April 2025