Artikel , Pilihan Editor
Twibbon Hari Pramuka 2022, Menarik dan Cocok Dijadikan Status Media Sosial
Nabila Intan Aprilia
Twibbon Hari Pramuka 2022, sebagai aksi memeriahkan Hari Pramuka 2022. (Foto: Pexels/cottonbro)
HARIANE – Link twibbon Hari Pramuka 2022 tengah ramai dicari mulai dari kalangan pelajar, tenaga pengajar, dan masyarakat lainnya.
Link twibbon Hari Pramuka 2022 ini menyediakan beragam desain dengan tema Hari Pramuka 2022, dan tentunya menarik untuk digunakan bersama foto diri sendiri.
Biasanya twibbon Hari Pramuka 2022 ini digunakan untuk diunggah ke media sosial, tujuannya sebagai aksi turut memperingati Hari Pramuka, yang jatuh pada 14 Agustus 2022.
Tepatnya pada 14 Agustus 2022 seluruh anggota pramuka di Indonesia akan memperingati Hari Pramuka 2022, yang merupakan Hari Ulang Tahun Pramuka ke-61.
BACA JUGA : Tata Cara Upacara Bendera 17 Agustus 2022, Simak Penjelasannya DisiniSelain itu pada HUT Pramuka ke-61 tahun 2022, mengusung tema menarik dan tentunya memiliki makna untuk menambah semangat para anggota pramuka bahkan masyarakat luar, yakni “Mengabdi Tanpa Batas Untuk Membangun Ketangguhan Bangsa”. Oleh karena itu sebagai bentuk semangat dan partisipasi untuk memperingati Hari Pramuka, salah satu kegiatan sekaligus menunjang kreativitas adalah membagikan twibbon ke media sosial. Namun sebelum mengetahui link twibbon Hari Pramuka 2022, baiknya mengetahui dahulu awal mula pramuka melalui sejarah pramuka yang telah dilansir dari laman Pramuka DIY sebagai berikut.