Berita
Gaya Nyentrik Suporter dari Gunungkidul Saat Indonesia vs Argentina, Erick Thohir: Ini Bapaknya Siapa?
"Saya dari Gunungkidul Yogyakarta datang langsung dari Jogja untuk mendukung Timnas di GBK," ungkapnya.
Uniknya, meski datang untuk mendukung Timnas Garuda, lelaki ini memilih untuk menggambar wajah Erick Thohir di perutnya daripada wajah pemain dari Timnas. Pria ini juga menuliskan "Maju Terus PSSI" di dadanya.
"Pak Erick kan prestasinya sangat bagus sekali PSSI. Tolong Pak berantas perjudian bola, pengaturan skor, wasit-wasit yang nakal. Sikat Pak," ungkapnya usai ditanya alasan mengapa menggambar wajah Ketum PSSI Erick Thohir.
Dalam unggahan tersebut, Erick Thohir juga mengungkap dirinya belum sempat bertemu dengan pria asal Gunungkidul tersebut.
"Mohon info, ini bapaknya siapa? Terima kasih atas dukungan dan apresiasinya. Kita belum sempat kenalan dan berjumpa, tapi insya Allah semangatnya sampai ke sini," ungkap Erick.
Selain itu, Erick turut mengucapkan salam untuk seluruh warga Jogja.
"Salam untuk seluruh warga Jogja, nggih masse," ucap Ketum PSSI itu.
Sementara itu, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan turut berkomentar di dalam unggahan Erick dengan menyebut nama dari pria plontos tersebut.
"Pak Katon dari Gunungkidul," tulis Zulkifli Hasan.
Namun tidak diketahui bagaimana Zulkifli Hasan bisa mengetahui nama dari pria Gunungkidul tersebut.
Itulah keunikan suporter dari Gunungkidul Jogja dukung Timnas Indonesia dan tampil unik dengan menggambar wajah Erick Thohir di badannya. ****
Baca artikel menarik lainnya di Harianejogja.com