Berita , D.I Yogyakarta

Upacara Labuhan Keraton Ngayogyakarta 2023 Dilaksanakan, Simak Prosesinya

profile picture Admin
Admin
Upacara Labuhan Keraton Ngayogyakarta 2023 Dilaksanakan, Simak Prosesinya
Upacara Labuhan Keraton Ngayogyakarta 2023 Dilaksanakan, Simak Prosesinya
HARIANE - Nilai-nilai tradisi Jawa hingga saat ini masih dipegang erat oleh masyarakat Daerah Istimewa Yogyakarta khususnya Keraton Kasultanan Yogyakarta melalui upacara Labuhan Keraton Ngayogyakarta 2023.
Serangkaian prosesi “Labuhan Keraton Ngayogyakarta” pun dilakukan sebelum melabuh uba rampe ke Pantai Parangkusumo yang terletak di Kapanewon Kretek, Bantul.
Upacara adat yang juga disebut sebagai labuhan alit ini rutin diadakan setiap satu tahun sekali pada tanggal 30 Rejeb dimana kali ini jatuh pada Selasa, 21 Februari 2023.
Labuhan alit ini dilaksanakan dalam rangka memperingati jumenengan atau naik tahta Sri Sultan Hamengkubuwono X.

Prosesi Upacara Labuhan Keraton Ngayogyakarta 2023

upacara Labuhan Keraton Ngayogyakarta 2023
Prosesi upacara Labuhan Keraton Ngayogyakarta 2023. (Foto: Wahyu Turi)
Prosesi “Labuhan Keraton Ngayogyakarta” ditandai dengan melabuh sejumlah uba rampe yang telah diserahkan Keraton Ngayogyakarta kepada Bupati Bantul yang dalam hal ini diwakilkan oleh Kepala Dinas Kebudayaan, Nugroho Eko Setyanto dan selanjutnya diserahkan kepada juru kunci Cepuri Parangkusumo.
Sebelum uba rampe tersebut dilabuh di Pantai Parangkusumo, sejumlah abdi dalem dengan berpakaian adat melaksanakan ritual dan doa di halaman Cepuri.
Di lokasi ini juga dilakukan prosesi penguburan uba rampe lorodan ageman (pakaian bekas sultan), kenaka (potongan kuku), serta rikma (potongan rambut) dikubur di sudut Cepuri.
Perlu diketahui di halaman Cepuri ini terdapat bongkahan batu yang diyakini sebagai tempat pertapaan Panembahan Senopati.
Ritual dilanjutkan dengan membawa uba rampe tersebut dari halaman Cepuri menuju Pantai Parangkusomo oleh abdi dalem dengan berjalan kaki hingga akhirnya dilabuh ke pantai.
Abdi Dalem Juru Kunci Parangkusumo, Mas Bekel Surakso Tri Rejo menyampaikan, pada prosesi ini menggunakan tiga ancak yang berisikan uba rampe dari keraton dan dibawa oleh 12 personil abdi dalem yang bertugas di Parangkusumo.
Pantai Parangkusumo
Upacara Labuhan Keraton Ngayogyakarta 2023 bertempat di Pantai Parangkusumo. (Foto: Wahyu Turi)
“Kami selaku abdi dalem yang ada di Parangkusumo melaksanakan hajad labuhan ini,” katanya, Selasa, 21 Februari 2023.
Meski tidak menyebutkan secara spesifik, ia mengatakan labuhan di Pantai Parangtritis ini ada perbedaan dengan labuhan di tempat lain seperti di Gunung Merapi, Dlepih Kahyangan Wonogiri, dan Gunung Lawu.
Gelar labuhan alit ini katanya merupakan bentuk ucap syukur kepda Tuhan YME serta mendoakan seluruh rakyat Indonesia khususnya D.I Yogyakarta selalu diberikan kesehatan dan keberkahan.
“Selaku abdi dalem mendoakan mudah-mudahan mendapatkan harapan khususnya kepada ngarso dalem untuk diberikan panjang umur dan kesehatan, para kerabat dalem selalu dalam kesehatan, masyarakat Jogja dan dan Indonesia ayem tentrem,” pungkasnya.**** (Kontributor: Wahyu Turi)
Baca artikel menarik lainnya di Harianejogja.com.
1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Minggu, 20 April 2025
Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Minggu, 20 April 2025
Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Minggu, 20 April 2025
Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Minggu, 20 April 2025
Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Minggu, 20 April 2025
Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Minggu, 20 April 2025
Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Minggu, 20 April 2025
4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Minggu, 20 April 2025