Berita

Viral Alat Peraga Kampanye Meresahkan di Jakarta Selatan, Terpaksa Dicabut oleh Warga

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
alat peraga kampanye meresahkan di Jakarta Selatan
Alat peraga kampanye meresahkan di Jakarta Selatan hingga membuat pemotor tersandung. (Foto: Instagram/seputar_jaksel)

HARIANE - Sejumlah alat peraga kampanye meresahkan di Jakarta Selatan hingga membuat pemotor yang melintas terganggu. 

Alat peraga kampanye tersebut berjejer di pinggir sungai yang berada di Gang Sosial Rt 05/01, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Alat Peraga Kampanye Membahayakan di Jakarta Selatan

Melalui akun Instagram Seputar Jaksel, video seorang pria dengan curhatannya mengenai alat peraga kampanye yang membuat resah.

"ALAT PERAGA KAMPANYE BIKIN RESAH, WARGA: SORRY TUH GUA CABUT TERPAKSA DI JAKSEL," keterangan dari unggahan tersebut.

Alat Peraga Kampanye (APK) ini kembali meresahkan warga, pasalnya terdapat pemotor yang terganggu karena APK tersebut memenuhi sisi kanan dan kiri jembatan.

Jalanan yang sempit ditambah dengan adanya APK tersebut, membuat pengendara motor kesulitan untuk melintas. 

Hal ini tentunya membahayakan bagi pengendara yang melintas khususnya kendaraan roda dua dapat mengakibatkan kehilangan fokus dan terjadinya kecelakaan.

Dari rekaman video yang diambil oleh seorang warga, terlihat Alat Peraga Kampanye (APK) tampak berjejer dan diikat di sepanjang tiang pagar besi maupun di jembatan persis dekat pinggir kali.

Sang perekam juga mengatakan bahwa seharusnya bagi pemasang APK lebih memperhatikan lokasi untuk pemasangan tidak sembarangan seperti ini.

Ia juga mengingatkan agar pemasang banner ini harus bertanggungjawab untuk mencopot semua banner yang telah terpasang.

Di akhir video, sang perekam dengan mengatakan terpaksa akhirnya ia mencabut banner-banner tersebut.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB
Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB