Berita , D.I Yogyakarta

15 Pelaku Klitih di Bumijo Jogja Diamankan, 9 Orang Masih Anak-anak

profile picture Fatimah Az Zahra
Fatimah Az Zahra
Pelaku klitih di Bumijo
9 orang pelaku klitih di Bumijo merupakan anak di bawah umur. (Foto: Instagtam/Polda Jogja)

HARIANE - Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan, pada konferensi pers Minggu, 26 Maret 2023 lalu mengatakan bahwa sebagian pelaku klitih di Bumijo Jogja merupakan anak di bawah umur.

Konferensi yang dilakukan pada pukul 18.30 ini bertujuan untuk memaparkan aksi klitih yang terjadi.

Aksi pengeroyokan yang terjadi di Jl. Tentara Rakyat Mataram, Bumijo, Jetis, Yogyakarta ini berawal saat rombongan korban hendak melakukan perang sarung di daerah Demak Ijo.

Setelah berkumpul pada Jumat, 24 Maret 2023 dari Nitikan, rombongan berkeliling hingga menemui rombongan lain di Jl. HOS Cokroaminoto.

Identitas Pelaku Klitih di Bumijo Jogja

Seperti diberitakan sebelumnya bahwa aksi klitih di Bumijo ini terjadi 30 menit setelah patroli polisi berakhir.

Peristiwa itu sempat membuat Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan kaget, sebab hingga jam patroli berakhir yakni pada pukul 05.00 WIB, jajarannya belum mendapati kasus kejahatan jalanan atau klitih.

“Saya prihatin dan menyesal. Kita jaga dari 20.00 WIB sampai 05.00 WIB masih nol kejadian, tetapi jam 05.30 WIB terjadi di wilayah itu,” ujarnya.

Atas peristiwa tersebut, pihaknya akan merubah skema patroli dari yang sebelumnya sejak pukul 20.00 - 05.30 WIB menjadi pukul 20.00 -07.00 WIB.

Selanjutnya dalam konferensi pers pengungkapan kasus tersebut Kapolda DIY mengungkapkan bahwa sembilan dari 15 pelaku klitih di Bumijo masih anak-anak. Mereka diamankan pada hari yang sama dengan kejadian.

Para pelaku tersebut adalah RK (18 tahun), DK (19 tahun), SD (19 tahun), FR (18 tahun), DIS (20 tahun), AND (18 tahun), BR (15 tahun), BS (16 tahun) AR (17 tahun), RC (17 tahun), RV (17 tahun), FQ (16 tahun), SF (16 tahun), ZD (15 tahun), RF (17 tahun).

Pada saat kejadian, korban berinisial NH (15) dilempari batu hingga jatuh dari motor dan langsung dianiaya oleh rombongan pelaku.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Kompetisi Bahasa dan Sastra 2025 Tunjukkan Kota Yogyakarta dalam Menjaga Suluh Peradaban

Kompetisi Bahasa dan Sastra 2025 Tunjukkan Kota Yogyakarta dalam Menjaga Suluh Peradaban

Selasa, 01 Juli 2025
Qonitah, Inspirasi Atlet Disabilitas Kulon Progo Menuju Peparda 2025

Qonitah, Inspirasi Atlet Disabilitas Kulon Progo Menuju Peparda 2025

Selasa, 01 Juli 2025
Kulon Progo Targetkan 24 Medali Emas di Ajang Peparda 2025

Kulon Progo Targetkan 24 Medali Emas di Ajang Peparda 2025

Selasa, 01 Juli 2025
Polres Kulon Progo Siap Terima Kritik dari Masyarakat

Polres Kulon Progo Siap Terima Kritik dari Masyarakat

Selasa, 01 Juli 2025
Penuhi Kebutuhan Literasi Masyarakat, Perpustakaan Yogyakarta Kotabaru Buka Sampai Malam

Penuhi Kebutuhan Literasi Masyarakat, Perpustakaan Yogyakarta Kotabaru Buka Sampai Malam

Selasa, 01 Juli 2025
Realisasi Pembayaran PBB-P2 Bantul Capai Rp 43,7 Miliar di Triwulan II, 3 Kapanewon ...

Realisasi Pembayaran PBB-P2 Bantul Capai Rp 43,7 Miliar di Triwulan II, 3 Kapanewon ...

Selasa, 01 Juli 2025
‎Dampak Jebolnya Groundseal Srandakan, Ribuan Jiwa Terdampak Kekeringan

‎Dampak Jebolnya Groundseal Srandakan, Ribuan Jiwa Terdampak Kekeringan

Selasa, 01 Juli 2025
Harga BBM Non Subsidi Naik Per 1 Juli 2025, Ini Daftar Lengkapnya!

Harga BBM Non Subsidi Naik Per 1 Juli 2025, Ini Daftar Lengkapnya!

Selasa, 01 Juli 2025
Sidang Perdana Gugatan Perdata Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon Ditunda Pekan Depan, Begini ...

Sidang Perdana Gugatan Perdata Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon Ditunda Pekan Depan, Begini ...

Selasa, 01 Juli 2025
DPRD Gunungkidul Tolak Penurunan Target PAD, Kenapa ?

DPRD Gunungkidul Tolak Penurunan Target PAD, Kenapa ?

Selasa, 01 Juli 2025