Berita , D.I Yogyakarta

Akibat Rem Blong, Sebuah Mobil Masuk Jurang Sedalam 8 Meter di Gunungkidul

profile picture Pandu S
Pandu S
Akibat Rem Blong, Sebuah Mobil Masuk Jurang Sedalam 8 Meter di Gunungkidul
Kondisi Mobil Usai Masuk Ke Jurang Sedalam 8 Meter Akibat Rem Blong. (Foto: Polsek Ngawen)

HARIANE - Sebuah mobil mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Jurang Jero - Bundelan, tepatnya di Padukuhan Bundelan, Kalurahan Tancep, Kapanewon Ngawen, Kabupaten Gunungkidul, Selasa (8/10/2024).

Kecelakaan tersebut diduga akibat pengemudi tidak hafal medan jalan, sehingga membuat mobil oleng dan masuk ke jurang sedalam 8 meter.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun, pengemudi mengalami sejumlah luka ringan.

Kapolsek Ngawen, AKP Sofyan Susanto, mengatakan bahwa kejadian bermula saat sebuah mobil jenis Toyota Avanza dengan nomor polisi AB 1804 CR yang dikemudikan oleh Sapar (53), warga Panjatan, Kulon Progo, melaju dari arah Jurang Jero.

"Mobil awalnya melaju dari arah Jurang Jero menuju ke Tancep," kata Sofyan saat dihubungi, Selasa (8/10/2024).

Setibanya di lokasi kejadian, mobil yang dikendarai Sapar mengalami hilang kendali akibat rem blong.

"Di lokasi kejadian, jalannya menurun tajam, rem mobil mengalami blong hingga keluar jalur," tambahnya.

Mobil yang dikendarai lalu keluar dari jalur sebelah kanan dan masuk ke jurang sedalam kurang lebih 8 meter.

Akibat kejadian tersebut, pengemudi mengalami beberapa luka ringan, di antaranya lecet pada bagian kepala dan bibir, sehingga langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat.

"Mobilnya rusak, ringsek pada bagian kanan," jelasnya.

Saat ini, perkara kecelakaan tunggal tersebut ditangani oleh Unit Lalu Lintas Polres Gunungkidul.

Pihaknya menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu waspada saat mengemudi kendaraan di jalur Gunungkidul, mengingat kondisi jalan yang mayoritas bergelombang dan banyak tikungan tajam.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Pameran F&B Berskala Internasional akan Dihadirkan di Jogja, Ada Apa Saja?

Pameran F&B Berskala Internasional akan Dihadirkan di Jogja, Ada Apa Saja?

Jumat, 09 Mei 2025
Gunungkidul Dilanda Cuaca Buruk, Belasan Rumah Rusak

Gunungkidul Dilanda Cuaca Buruk, Belasan Rumah Rusak

Jumat, 09 Mei 2025
Ratusan Calon Jamaah Haji Kulon Progo Berpamitan

Ratusan Calon Jamaah Haji Kulon Progo Berpamitan

Jumat, 09 Mei 2025
Disdikpora DIY Temukan Titik Terang, Penyebar Soal ASPD Matematika Tak Berasal dari SMPN ...

Disdikpora DIY Temukan Titik Terang, Penyebar Soal ASPD Matematika Tak Berasal dari SMPN ...

Jumat, 09 Mei 2025
Jumat Bersih di Gunungkidul, Bupati Endah Temukan Sampah Rumah Tangga Dibuang di Tempat ...

Jumat Bersih di Gunungkidul, Bupati Endah Temukan Sampah Rumah Tangga Dibuang di Tempat ...

Jumat, 09 Mei 2025
Polda DIY Naikkan Status Mafia Tanah di Bantul ke Tahap Penyidikan

Polda DIY Naikkan Status Mafia Tanah di Bantul ke Tahap Penyidikan

Jumat, 09 Mei 2025
Antisipasi Penyebaran Penyakit Hewan, Surat Keterangan Kesehatan Hewan Jadi Syarat Jual Beli Ternak ...

Antisipasi Penyebaran Penyakit Hewan, Surat Keterangan Kesehatan Hewan Jadi Syarat Jual Beli Ternak ...

Jumat, 09 Mei 2025
Dinilai Lebih Menguntungkan, Petani Gunungkidul Mulai Banyak yang Tanam Bawang Merah

Dinilai Lebih Menguntungkan, Petani Gunungkidul Mulai Banyak yang Tanam Bawang Merah

Jumat, 09 Mei 2025
Duh! Anak di Bawah Umur Jadi Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul, Pelaku Diduga ...

Duh! Anak di Bawah Umur Jadi Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul, Pelaku Diduga ...

Jumat, 09 Mei 2025
Berkas Lengkap, Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon Diserahkan ke Pengadilan

Berkas Lengkap, Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon Diserahkan ke Pengadilan

Jumat, 09 Mei 2025