Berita , Nasional

Alasan Mahfud MD Mundur Mepet Pemilu 2024, Awalnya Berniat Dilakukan Pasca Pencoblosan

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Alasan Mahfud MD Mundur Mepet Pemilu 2024, Awalnya Berniat Dilakukan Pasca Pencoblosan
Mahfud MD mundur jelang Pemilu 2024 yang tinggal hitungan hari, ternyata sempat berniat mundur pasca pencoblosan. (Foto: YouTube/METRO TV)

HARIANE - Keputusan Mahfud MD mundur sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan sempat menuai polemik di kalangan masyarakat. 

Mahfud MD mengungkapkan saat dirinya berkampanye di Lampung beberapa waktu lalu bahwa alasan pengunduran dirinya karena etika terkait dengan pencalonannya sebagai cawapres. 

Mahfud menegaskan tidak pernah menggunakan fasilitas negara selama menjalankan kampanye sebagai paslon Pemilu 2024 nomor urut tiga. 

Pasca pengumuman pengunduran dirinya, banyak pihak menyerukan hal yang sama juga dilakukan oleh paslon lain yang saat ini menjabat aktif di pemerintahan Jokowi. 

Meski demikian tak sedikit pula yang mempertanyakan keputusan Mahfud MD mundur mendekati pencoblosan yang akan digelar pada 14 Februari 2024.

Melalui jumpa pers di kantor Kemenko Polhukam pada Kamis, 1 Februari 2024 pasca menyerahkan surat pengunduran diri kepada Presiden, Mahfud pun menjelaskan alasannya. 

Ia menjelaskan bahwa timing untuk mundur adalah sebuah pilihan. Mahfud pun berasumsi jika dirinya mundur lebih cepat maka orang juga akan berkomentar dikira buru-buru karena yang lain belum melakukan. 

"Maka dulu memang kami bicarakan, saya harus mundur, itu titik. Kenapa? Kan tidak mungkin saya gains kebijakan atau gains calon yang didukung Pak Jokowi lalu saya masih terus," jelas Mahfud MD.

Mantan Ketua MK itu pun kembali menjelaskan bahwa waktu pengunduran dirinya menunggu momentum yang pas. Menurutnya momentum yang tepat adalah setelah pemungutan suara dilakukan.

"Tapi saya sudah menyatakan saya sudah memilih berhenti sekarang, ini momentum yang harus saya ambil sekarang," jelasnya. 

Surat pengunduran diri Mahfud MD sebagai Menko Polhukam telah diserahkan kepada Presiden RI Joko Widodo hari ini Kamis, 1 Februari 2024 sekitar pukul 16.30 WIB. 

Mahfud MD bertemu dengan Jokowi di Istana Negara, Jakarta di mana pertemuan berlangsung cukup singkat, hanya kurang lebih 10 menit. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Sinopsis Drakor The Midnight Romance in Hagwon, Drama Pengganti Queen of Tears yang ...

Sinopsis Drakor The Midnight Romance in Hagwon, Drama Pengganti Queen of Tears yang ...

Selasa, 30 April 2024 19:11 WIB
Peringatan Dini Cuaca di Indonesia 1-3 Mei 2024, Perhatikan Sejumlah Wilayah Terdampak Angin ...

Peringatan Dini Cuaca di Indonesia 1-3 Mei 2024, Perhatikan Sejumlah Wilayah Terdampak Angin ...

Selasa, 30 April 2024 18:06 WIB
Kompetisi Bahasa dan Sastra Kota Yogyakarta 2024 Kembali Digelar, Ada 7 Jenis Lomba ...

Kompetisi Bahasa dan Sastra Kota Yogyakarta 2024 Kembali Digelar, Ada 7 Jenis Lomba ...

Selasa, 30 April 2024 15:53 WIB
2 Pria Tenggelam di Kali Ciliwung Jakarta Pusat, Tim SAR Lakukan Pencarian

2 Pria Tenggelam di Kali Ciliwung Jakarta Pusat, Tim SAR Lakukan Pencarian

Selasa, 30 April 2024 15:32 WIB
Mantan Manajer Resto Hotman Paris Ditangkap, 1 Bulan Kerja Curi Uang Ratusan Juta

Mantan Manajer Resto Hotman Paris Ditangkap, 1 Bulan Kerja Curi Uang Ratusan Juta

Selasa, 30 April 2024 15:31 WIB
Jadi PR Besar! Pemkot Yogya Dinilai Kurang Serius Tangani Sampah

Jadi PR Besar! Pemkot Yogya Dinilai Kurang Serius Tangani Sampah

Selasa, 30 April 2024 14:56 WIB
Drakor Terbaru Mei 2024, Wi Ha Joon Tampil Mesra dengan Jung Ryeo Won

Drakor Terbaru Mei 2024, Wi Ha Joon Tampil Mesra dengan Jung Ryeo Won

Selasa, 30 April 2024 14:55 WIB
Lantik Karangtaruna Kabupaten, Bupati Bantul Abdul Halim Muslih Harapkan Kontribusi Bidang Sosial

Lantik Karangtaruna Kabupaten, Bupati Bantul Abdul Halim Muslih Harapkan Kontribusi Bidang Sosial

Selasa, 30 April 2024 13:59 WIB
Geledah Kantor dan Rumah Direktur Taru Martani Atas Dugaan Korupsi Rp 18,69 M, ...

Geledah Kantor dan Rumah Direktur Taru Martani Atas Dugaan Korupsi Rp 18,69 M, ...

Selasa, 30 April 2024 13:07 WIB
Viral Mobil Tabrak Sejumlah Motor di Cempaka Putih Jakpus, 1 Korban Alami Luka

Viral Mobil Tabrak Sejumlah Motor di Cempaka Putih Jakpus, 1 Korban Alami Luka

Selasa, 30 April 2024 12:29 WIB