Harianesia

AMBARASTA: Seruan Bela Negara dalam Balutan Teater Musikal di ISI Yogyakarta

profile picture hariane
hariane
AMBARASTA: Seruan Bela Negara dalam Balutan Teater Musikal di ISI Yogyakarta
Teater Musikal "Ambarasta" akan dipentaskan pada hari Jumat, 31 Mei 2024, pukul 19.30 wib di Plaza FSP Institut Seni Indonesia Yogyakarta, Jl. Parangtritis KM 6,5 Sewon Bantul. (Foto: Istimewa)

Di gunung suci, Niskala mendapatkan cobaan yang berat. Seluruh pasukannya tewas dimangsa oleh ular raksasa yang menyerangnya.

Niskala berusaha menyelamatkan diri namun terlilit oleh ekor ular yang besar itu.

Beruntung seorang pemuda desa yang kebetulan melihat kejadian itu langsung menerjang dan menyayat perut ular hingga menyemburkan darah kesemua arah. Sang ular mati terkapar, dan Niskala selamat dari maut. 

Pucuk dicinta ulam pun tiba, begitulah hikmah dari bencana yang menimpa Niskala.

Sang ratu Dwipantara jatuh hati kepada pemuda yang penyelamat dirinya, dia adalah Ambarasta pemuda desa yang sakti dan pemberani.

Niskala merasa berhutang nyawa dan meminta agar Ambarasta ikut ke Dwipantara untuk mengikuti sayembara.

Meski Ambarasta sempat menolak karena dirinya bukan kaum bangsawan kerajaan, namun Niskala meyakinkan bahwa Ambarasta akan diberikan kehormatan untuk bisa bersaing menaklukan lawan-lawannya.

Mujur tak dapat diraih, malang tak dapat ditolak. Saat Niskala berhari-hari melakukan perjalanan ke gunung suci, di kerajaan Dwipantara terjadi kekacauan akibat wabah yang menyerang.

Sebegitu cepatnya tanah Dwipantara dilanda kekeringan, tak ada lagi yang bisa berladang, hewan ternak banyak yang  musnah, karena tak ada lagi sugai yang basah.

Wabah begitu cepat menyebar, banyak yang mati karena menggigil menahan nyeri, orang-orang terkapar sesak menghimpit denyut nadi. Tiba di Dwipantara Niskala terguncang menyaksikan Ibu Buana terkapar oleh serangan wabah.

Nahas, beberapa pangeran yang telah datang untuk mengikuti sayembara turut menjadi korban keganasan wabah tersebut.

Jalan terbaik menghentikan wabah adalah dengan membakar seluruh jenazah termasuk Ibu Buana dan para tamu pangeran dari kerajaan-kerajaan yang hendak mengikuti sayembara.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB
Tekan Angka Perceraian, Menag Akan Buka Darul Ifta di Istiqlal

Tekan Angka Perceraian, Menag Akan Buka Darul Ifta di Istiqlal

Kamis, 21 November 2024 12:19 WIB
Tiba di Inggris, Prabowo Akan Bertemu Raja Charles III

Tiba di Inggris, Prabowo Akan Bertemu Raja Charles III

Kamis, 21 November 2024 11:18 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 21 November 2024 Naik atau Turun? Berikut ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 21 November 2024 Naik atau Turun? Berikut ...

Kamis, 21 November 2024 09:38 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Kamis 21 November 2024 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Kamis 21 November 2024 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Kamis, 21 November 2024 09:37 WIB