Berita , D.I Yogyakarta

Atlet Difabel Bantul Geruduk Gedung DPRD Bantul Tuntut Kesetaraan Bonus, Begini Respon Hanung Raharjo

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Atlet Difabel Bantul
DPRD Bantul merespon aspirasi yang disampaikan atlet difabel terkait penyetaraan bonus prestasi. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE - Puluhan atlet difabel Bantul yang tergabung dalam National Paralympic Committee (NPC) geruduk gedung DPRD Bantul menuntut kesetaraan bonus prestasi.

Penyampaian aspirasi ini dilakukan pada Kamis, 16 Maret 2023 siang.

Diberitakan sebelumnya bahwa atlet-atlet difabel ini menerima bonus prestasi Perpada DIY 2022 yang jauh berbeda dengan bonus yang diterima atlet non difabel dalam ajang PORDA DIY 2022.

Respon Ketua DPRD Bantul Atas Unjuk Rasa Para Atlet Difabel Bantul

Aksi unjuk rasa tersebut dilakukan di DPRD Bantul agar wakil rakyat dapat menyampikan aspirasi para atlet difabel kepada Bupati Bantul maupun dinas terkait.

Saat diwawancara, Ketua DPRD Bantul Hanung Raharjo mengatakan bahwa pihaknya akan memperjuangkan apa yang menjadi keinginan NPC.

Katanya, ia akan berusaha menindaklanjuti penyetaraan bonus prestasi dalam perubahan APBD 2023.

“Apa yang mereka sampaikan rasional, mereka sudah berjuang maksimal dengan keterbatasannya. Kita coba tindak lanjuti dengan anggaran kalau bisa diperjuangkan secara maksimal. Kalau belum bisa dapat solusinya apa kita carikan,” katanya, Kamis, 16 Maret 2023.

Hanung mengaku, tanpa NPC menyampaikan aspirasinya di DPRD Bantul ia tidak mengetahui permasalahan perbedaan besaran bonus yang diterima atlet difabel.

Sehingga, dalam perubahan anggaran tahun ini, pihaknya akan merincikan kembali apa yang menjadi prioritas penganggaran.

Sebagai informasi, apabila bonus disetarakan dengan atlet non difabel, bonus prestasi untuk 62 atlet difabel totalnya sekitar Rp1,4 milyar.

Namun yang mereka terima saat ini hanyalah sekitar Rp600 juta.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Kronologi Bus Terguling di Tanjakan Kaliurang Dlingo Bantul Karena Rem Blong

Kronologi Bus Terguling di Tanjakan Kaliurang Dlingo Bantul Karena Rem Blong

Kamis, 27 Juni 2024 17:53 WIB
Minibus Terguling di Tanjakan Kaliurang Dlingo, Belasan Penumpang Luka-luka

Minibus Terguling di Tanjakan Kaliurang Dlingo, Belasan Penumpang Luka-luka

Kamis, 27 Juni 2024 16:54 WIB
Jamaah Haji di Madinah Diimbau Utamakan ke Raudhah, PPIH : Awas, Tasreh Tidak ...

Jamaah Haji di Madinah Diimbau Utamakan ke Raudhah, PPIH : Awas, Tasreh Tidak ...

Kamis, 27 Juni 2024 16:19 WIB
Kecelakaan di Tol Tangerang Merak Hari ini 27 Juni 2024, Mobil Tabrak Pembatas ...

Kecelakaan di Tol Tangerang Merak Hari ini 27 Juni 2024, Mobil Tabrak Pembatas ...

Kamis, 27 Juni 2024 15:20 WIB
Menengok Padukuhan Wota-Wati di Aliran Sungai Bengawan Solo Purba, Sinar Matahari Lebih Singkat

Menengok Padukuhan Wota-Wati di Aliran Sungai Bengawan Solo Purba, Sinar Matahari Lebih Singkat

Kamis, 27 Juni 2024 13:59 WIB
Jadwal Pemadaman Listrik Medan 27 Juni 2024, ULP Ini Harap Bersiap-siap

Jadwal Pemadaman Listrik Medan 27 Juni 2024, ULP Ini Harap Bersiap-siap

Kamis, 27 Juni 2024 10:17 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Kamis 27 Juni 2024 Turun Rp 11.000 per ...

Harga Emas Antam Hari ini Kamis 27 Juni 2024 Turun Rp 11.000 per ...

Kamis, 27 Juni 2024 10:17 WIB
Jadwal Pemadaman Listrik Jogja 27 Juni 2024, Berdampak Terhadap 3 ULP

Jadwal Pemadaman Listrik Jogja 27 Juni 2024, Berdampak Terhadap 3 ULP

Kamis, 27 Juni 2024 10:16 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 27 Juni 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 27 Juni 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Kamis, 27 Juni 2024 10:16 WIB
Jadwal SIM Keliling Sumedang Juni 2024, Khusus Minggu Terakhir

Jadwal SIM Keliling Sumedang Juni 2024, Khusus Minggu Terakhir

Kamis, 27 Juni 2024 08:46 WIB