Gaya Hidup

Batik Tulis Tetap Eksis dan Masih Diminati di Tengah Banyaknya Produk Cetak

profile picture Tim Red 1
Tim Red 1
batik tulis
Batik tulis terus diproduksi di tengah serbuan produk cetak. (Foto: hariane/Ica Ervina)

HARIANE - Batik tulis masih tetap eksis dan diminati di tengah produk cetak yang mendominasi.

Padahal proses pembuatannya cukup lama dan biaya produksi lebih tinggi dibandingkan batik cetak. 

Batik tulis milik Suraswati salah satunya, sejak 2014 sampai sekarang masih memproduksi warisan leluhur ini dan banyak diminati para pembeli.

Awal mulanya ia tidak bisa membuat batik tulis namun melalui pelatihan batik yang diadakan secara gratis di kelurahannya, membuat ia sukses menjadi pembatik tulis hampir sepuluh tahun lamanya. 

Berbagai motif sudah pernah ia buat, mulai dari motif kontemporer, sidomukti, sidoasih, parang, dan motif lainnya sesuai dengan kebutuhan pembelinya. 

Menurutnya batik tulis masih banyak diminati karena motif yang berbeda dibandingkan cetak dan harganya pun masih relatif terjangkau. 

"Banyak juga yang batik tulis yang diminati, karena batik kontemporer itu tidak mahal, ada yang Rp 250 ribu - Rp 400 ribu itu sudah kita memakai baju batik yang memakai baju batik yang selera kita sendiri, tidak terlalu mahal dengan batik konvensional," ujarnya.

Batik tulis miliknya juga sudah menjangkau pasar lebih luas melalui e-commerce  sehingga daya minat pembeli makin tinggi.

Untuk itu batik tulis akan terus tetap eksis dan menjangkau para pembelinya tersendiri.

Batik tulis
Membatik dengan menggunakan canting dan malam. (foto : Hariane/Ica Ervina) 

"Saya suka batik tulis karena warnanya tidak cepat pudar, dan tidak pasaran motifnya tidak seperti batik cetak, senang aja gitu kalo dipakai," sebut salah satu penggemar batik tulis, Uswatun. ****

 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Pesan Haedar Nashir Pasca MK Tolak Gugatan Sengketa Pilpres: Jangan Larut Dalam Situasi ...

Pesan Haedar Nashir Pasca MK Tolak Gugatan Sengketa Pilpres: Jangan Larut Dalam Situasi ...

Selasa, 23 April 2024 17:06 WIB
Penyebab Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading Terungkap, Polisi : Pelaku Tak Mau ...

Penyebab Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading Terungkap, Polisi : Pelaku Tak Mau ...

Selasa, 23 April 2024 13:21 WIB
Jadwal SIM Keliling Sumedang April 2024, Hadir di Tanggal 22-27

Jadwal SIM Keliling Sumedang April 2024, Hadir di Tanggal 22-27

Selasa, 23 April 2024 10:41 WIB
Kecelakaan di Jalan Dupak Rukun Surabaya Tewaskan 1 Korban, Adu Banteng 2 Pemotor

Kecelakaan di Jalan Dupak Rukun Surabaya Tewaskan 1 Korban, Adu Banteng 2 Pemotor

Selasa, 23 April 2024 10:31 WIB
Entaskan Pengangguran, Pemkab Bantul Salurkan Dana Milyaran Rupiah untuk Program Padat Karya

Entaskan Pengangguran, Pemkab Bantul Salurkan Dana Milyaran Rupiah untuk Program Padat Karya

Selasa, 23 April 2024 10:11 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Selasa 23 April 2024 Terjun Bebas, Turun Rp ...

Harga Emas Antam Hari ini Selasa 23 April 2024 Terjun Bebas, Turun Rp ...

Selasa, 23 April 2024 10:09 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 23 April 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 23 April 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Selasa, 23 April 2024 09:45 WIB
Jadwal Pemadaman Listrik Sukabumi 23 April 2024, Cek Lokasi Terdampak

Jadwal Pemadaman Listrik Sukabumi 23 April 2024, Cek Lokasi Terdampak

Selasa, 23 April 2024 07:50 WIB
Jadwal Pemadaman Listrik Medan 23 April 2024, ULP Ini Harap Bersiap-siap

Jadwal Pemadaman Listrik Medan 23 April 2024, ULP Ini Harap Bersiap-siap

Selasa, 23 April 2024 07:49 WIB
Jadwal Pemadaman Listrik Purwakarta 23 April 2024, Melanda ULP Pagaden dan Pamanukan

Jadwal Pemadaman Listrik Purwakarta 23 April 2024, Melanda ULP Pagaden dan Pamanukan

Selasa, 23 April 2024 07:48 WIB