Berita , D.I Yogyakarta

Bawaslu Bantul Buka Rekrutmen Panwaslucam, Segini Gajinya

profile picture Yohanes Angga
Yohanes Angga
Bawaslu Bantul Buka Rekrutmen Panwaslucam, Segini Gajinya
Bawaslu Bantul membuka rekrutmen terbuka anggota panwaslucam. Foto/Yohanes Angga.

HARIANE - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bantul membuka rekrutmen panitia pengawas pemilu kecamatan (Panwaslucam) untuk Pilkada 2024. Adapun kebutuhan anggota panwaslucam sebanyak delapan orang untuk lima wilayah kecamatan atau kapanewon.

Koordinasi Divisi SDM Organisasi Bawaslu Bantul Sri Hartati mengatakan, kebutuhan di masing-masing kapanewon itu yakni dua anggota panwaslucam untuk Kapanewon Bantul, satu di Kapanewon Kasihan, satu di Kapanewon Sewon dan dua di Kapanewon Srandakan.

"Total ada delapan yang kami butuhkan," katanya, Jumat, 03, Mei, 2024. 

Adapun, lanjutnya, syarat umum pendaftaran yang harus dipenuhi oleh calon pendaftar meliputi berusia paling rendah 21 tahun, berdomisili di wilayah Kabupaten Bantul dibuktikan dengan KTP, memiliki kemampuan yang berkaitan dengan penyelenggaraan pemilihan, tidak menjadi anggota partai politik atau tim kampanye salah satu calon sekurang-kurangnya dalam waktu lima tahun ini.

Lalu, bersedia bekerja penuh waktu tidak dalam ikatan perkawinan dengan sesama penyelenggara pemilu serta berpendidikan minimal SMA sederajat. 

"Semua kelengkapan berkas pendaftaran ini dapat diperoleh di laman Bawaslu Bantul atau langsung ke Kantor Bawaslu Bantul di Jalan Parangtritis KM 11, Dukuh, Sabdodadi, Bantul," lanjutnya.

Sri mengatakan, untuk tahapan jadwal pendaftaran akan dilaksanakan pada tanggal 5-7 Mei 2024. Kemudian peserta yang lolos akan diumumkan hasil penelitian administrasi di tanggal 12 Mei 2024.

"Sedangkan tes tertulis bagi calon panwaslucam akan dilaksanakan tanggal 13-14 Mei 2024, kemudian direncanakan panwaslucam untuk pilkada akan dilantik pada 24-25 Mei 2024," lanjutnya.

Sri mengatakan, nantinya bagi anggota panwaslucam akan menerima gaji sebesar Rp 1,9 juta tiap bulannya. Sedangkan, untuk ketua sebesar Rp 2,2 juta. 

Sementara itu Ketua Bawaslu Bantul, Didik Joko Nugroho mengungkapkan bahwa pihaknya telah menetapkan panwaslucam Pemilu 2024 yang memenuhi syarat untuk ikut kembali dalam pengawasan pilkada 2024 ini.

Joko mengatakan berdasarkan evaluasi kinerja yang telah dilakukan, ditetapkan sebanyak 43 panwaslucam yang tersebar di 17 kapanewon yang memenuhi syarat untuk melanjutkan kembali sebagai panwaslucam Pilkada 2024.

"Instrumen evaluasi kinerja ini berupa evaluasi kinerja portofolio dan evaluasi kinerja atasan langsung. Semua instrument ini sudah ditetapkan oleh Bawaslu RI, dan semua peserta wajib mengikuti evaluasi kinerja serta melampirkan dokumen-dokumen pendukung kinerja selama melaksanakan pengawasan pemilu 2024 yang lalu," pungkasnya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Pemalakan di Toko Sembako Banjaran Bandung, Pembeli Diancam Pakai Sajam

Senin, 21 April 2025
Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Kakek di Bantul Nekat Curi Uang hingga Emas Perhiasan Milik Tetangganya, Alasannya Bikin ...

Senin, 21 April 2025
Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Kecelakaan di Comal Baru Pemalang, Tronton Sasak Pemotor dan Terperosok ke Parit

Senin, 21 April 2025
Calon Jamaah Haji Gunungkidul Akan Jalani Vaksinasi Miningitis dan Polio

Calon Jamaah Haji Gunungkidul Akan Jalani Vaksinasi Miningitis dan Polio

Senin, 21 April 2025
Wow, Harga Emas Antam Hari ini Senin 21 April 2025 Naik Rp 15 ...

Wow, Harga Emas Antam Hari ini Senin 21 April 2025 Naik Rp 15 ...

Senin, 21 April 2025
Lagi, Sampah Sebanyak Satu Truk Dibuang Di Hutan Negara Gunungkidul

Lagi, Sampah Sebanyak Satu Truk Dibuang Di Hutan Negara Gunungkidul

Senin, 21 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 21 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 21 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Senin, 21 April 2025
Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Antusiasme Tinggi, Balapan Kuda di SSA Bantul Dihadiri 20 Ribu Penonton

Minggu, 20 April 2025
Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Waspada, Ini Bahayanya Microsleep saat Berkendara

Minggu, 20 April 2025
Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Komplotan Curanmor Tembak Warga Tebet Gegara Ketahuan saat Gasak Motor

Minggu, 20 April 2025