Berita , D.I Yogyakarta

Betulkan Atap Genteng Bocor, Warga NTT Tewas Tersengat Listrik

profile picture Yohanes Angga
Yohanes Angga
Betulkan Atap Genteng Bocor, Warga NTT Tewas Tersengat Listrik
Anggota kepolisian saat berada di lokasi kejadian untuk melaksanakan evakuasi tubuh korban dari atap ruko. Foto/Humas Polres Bantul.

HARIANE - Seorang pria Dionisius Wou (28) warga Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur (NTT) tewas dengan luka bakar akibat tersengat aliran listrik pada Kamis, 01, Februari, 2024. Dia tewas saat sedang membetulkan atap genteng bocor.

Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry Prana Widnyana mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Kamis sekira pukul 10.00 WIB. 

Jeffry menerangkan, kronologi kejadian awalnya pada hari Selasa, 30, Januari 2024 korban diminta oleh saksi bernama Rudy Harmanto warga Jomblangan, Banguntapan, Bantul untuk membetulkan atap genteng yang bocor.

Selanjutnya, pada hari Kamis, korban mendatangi rumah saksi untuk mengerjakan pekerjaan tersebut. Pada saat itu, korban sempat meminta campuran semen untuk menambal atap yang bocor.

"Korban kemudian naik ke atap ruko milik saksi. Setelah itu, korban memberitahukan kalau atap yang retak sudah selesai diperbaiki," kata Jeffry.

Namun, selang 30 menit kemudian korban tak kunjung turun. Saksi kemudian berinisiatif mengecek korban dan naik menggunakan tangga dan melihat korban tersangkut kabel jaringan listrik.

Melihat kejadian itu, saksi kemudian melapor ke Pospol Ketandan, Banguntapan. Petugas yang menerima laporan tersebut pun langsung datang ke lokasi untuk melakukan evakuasi.

Adapun, proses evakuasi dilakukan oleh tim Inafis Polres Bantul dan Tim Reaksi Cepat BPBD Bantul. Dari hasil pemeriksaan tubuh luar, terdapat luka bakar pada pinggang bagian bawah. Selanjutnya korban dibawa ke RS Bhayangkara untuk pemeriksaan lebih lanjut.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB