Berita , Jabar

BNN RI Gelar Bandung Choral Festival 2022, Penanggulangan Narkotika Melalui Seni Paduan Suara

profile picture Admin
Admin
BNN RI Gelar Bandung Choral Festival 2022, Penanggulangan Narkotika Melalui Seni Paduan Suara
BNN RI Gelar Bandung Choral Festival 2022, Penanggulangan Narkotika Melalui Seni Paduan Suara
HARIANE – BNN RI gelar Bandung Choral Festival 2022 dalam rangkaian hari ulang tahun ke-20 Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI) selama empat hari, yaitu 28 Maret hingga 31 Maret 2022.
BNN RI gelar Bandung Choral Festival 2022 dengan kompetisi paduan suara bertajuk “War on Drugs Sing Against Drugs” yang menjadi bukti nyata BNN RI berkolaborasi dengan dunia pendidikan untuk mencegah penyalahgunaan narkotika.
BNN RI gelar Bandung Choral Festival 2022 dengan mengumumkan total hadiah sebesar Rp150 juta bagi para pemenang. Jumlah hadiah yang tak sedikit ini bertujuan agar calon peserta lebih antusias dan bersemangat.

Antusiasme Masyarakat saat BNN RI gelar Bandung Choral Festival 2022

Terdapat sedikitnya 1.027 peserta yang masih pelajar dan mahasiswa yang tergabung dalam 50 kelompok paduan suara yang datang dari seluruh penjuru Indonesia.
BACA JUGA : Cara dan Syarat Pendataan UMKM di Kota Bandung Tahun 2022, Persiapkan Diri Calon Pengusaha
Bahkan sebanyak 40 mahasiswa/mahasiswi Universitas Cendrawasih Papua yang tergabung dalam kelompok Gema Chandra Cendrawasih University Choir juga ikut menyemarakkan acara Bandung Choral Festival 2022.
Harapan dari diadakannya acara ini yaitu dapat menjadi kampanye pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika, atau yang biasanya disingkat dengan P4GN.
Kampanye P4GN dibalut dengan edukasi artistik dalam alunan melodi indah dan harmonis yang diharapkan dapat membawa gagasan untuk menggelorakan semangat kebangsaan dalam “war on drugs” atau perang melawan narkoba.
Dilansir dari laman resmi BNN yang diunggah pada Selasa, 22 Maret 2022, BNN RI menggandeng Universitas Katolik Parahyangan Bandung dan Bandung Choral Society (BCS) untuk menggelar Bandung Choral Festival 2022.
Bandung Choral Festival digelar di Auditorium Pusat Pembelajaran Arntz-Geise (PPAG) Universitas Katolik Parahyangan Bandung.
BNN RI gelar Bandung Choral Festival 2022 ditayangkan secara live melalui kanal YouTube humasnewsbnn sehingga masyarakat yang berada di luar kota Bandung dapat ikut menyaksikan secara virtual.
Rektor Universitas Katolik Parahyangan Bandung, Mangadar Situmorang, Ph.D., mengapresiasi adanya kegiatan Bandung Choral Festival 2022 yang dinilai dapat membantu memerangi narkotika melalui seni paduan suara yang juga merupakan nilai budaya dalam masyarakat.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Jadwal KRL Bogor Jakarta 18-19 Mei 2024, Cek Perubahan Jam Berangkat

Jadwal KRL Bogor Jakarta 18-19 Mei 2024, Cek Perubahan Jam Berangkat

Jumat, 17 Mei 2024 23:03 WIB
Banyak Pelanggaran Pemasangan Alat Peraga Kampanye, Bawaslu Bantul Minta Pemkab Revisi Perbup 68

Banyak Pelanggaran Pemasangan Alat Peraga Kampanye, Bawaslu Bantul Minta Pemkab Revisi Perbup 68

Jumat, 17 Mei 2024 22:34 WIB
BPJS Kesehatan: Tidak Ada Narasi Penghapusan Kelas BPJS di Perpres Nomor 59 Tahun ...

BPJS Kesehatan: Tidak Ada Narasi Penghapusan Kelas BPJS di Perpres Nomor 59 Tahun ...

Jumat, 17 Mei 2024 21:34 WIB
Antisipasi Dampak Buruk, Pelajar Kulon Progo Didorong Kedepankan Etika Bermedia Sosial

Antisipasi Dampak Buruk, Pelajar Kulon Progo Didorong Kedepankan Etika Bermedia Sosial

Jumat, 17 Mei 2024 20:56 WIB
Ribuan Calon Jamaah Haji Asal Sleman Berangkat Tahun Ini, Dibagi Dalam 6 Kloter

Ribuan Calon Jamaah Haji Asal Sleman Berangkat Tahun Ini, Dibagi Dalam 6 Kloter

Jumat, 17 Mei 2024 18:51 WIB
Jelang Keberangkatan Haji, 81 ASN di Gunungkidul Ajukan Cuti

Jelang Keberangkatan Haji, 81 ASN di Gunungkidul Ajukan Cuti

Jumat, 17 Mei 2024 18:04 WIB
Gelar Seminar Saintifikasi Jamu, IDI Dorong Obat Tradisional Jadi Opsi Pengobatan Masyarakat

Gelar Seminar Saintifikasi Jamu, IDI Dorong Obat Tradisional Jadi Opsi Pengobatan Masyarakat

Jumat, 17 Mei 2024 17:41 WIB
Bertemu Gubernur Jenderal Australia, Jokowi Ingin Perkuat Pengajaran Bahasa Indonesia

Bertemu Gubernur Jenderal Australia, Jokowi Ingin Perkuat Pengajaran Bahasa Indonesia

Jumat, 17 Mei 2024 16:57 WIB
Rekam Sejarah Irigasi Sekaligus Dongkrak Pariwisata, Pemkab Sleman Resmi Luncurkan Prangko Buk Renteng

Rekam Sejarah Irigasi Sekaligus Dongkrak Pariwisata, Pemkab Sleman Resmi Luncurkan Prangko Buk Renteng

Jumat, 17 Mei 2024 15:54 WIB
Polemik RUU Penyiaran, Fadli Zon: Masih Terbuka Masukan dari Masyarakat

Polemik RUU Penyiaran, Fadli Zon: Masih Terbuka Masukan dari Masyarakat

Jumat, 17 Mei 2024 15:48 WIB