Artikel

BTS ke White House Bertemu Presiden Joe Biden, Tagar Stop Asian Hate Trending di Twitter

profile picture Dyah Ayu Purwirasari
Dyah Ayu Purwirasari
BTS ke White House Bertemu Presiden Joe Biden, Tagar Stop Asian Hate Trending di Twitter
BTS ke White House Bertemu Presiden Joe Biden, Tagar Stop Asian Hate Trending di Twitter
HARIANE – Selasa, 31 Mei 2022, BTS ke White House untuk bertemu dengan Presiden AS Joe Biden. Agenda pertemuan itu disebut untuk mendiskusikan soal isu kebencian terhadap masyarakat ras Asia yang tinggal di Amerika Serikat.
Dipilihnya BTS ke White House sebagai representasi anak muda Korea Selatan yang memiliki pengaruh luas terhadap anak muda, apalagi BTS memiliki fanbase yang cukup masif di dunia.
Pada kesempatan BTS ke White House, grup beranggotakan tujuh orang ini melakukan pertemuan tertutup dengan Presiden Joe Biden di istana negaranya.
BTS yang dikenal sudah beberapa kali naik ke podium internasional untuk berkampanye, termasuk di PBB, membuat para penggemarnya makin bangga hingga #StopAsianHate pun naik menjadi trending topic di Twitter.
BACA JUGA : 5 Fakta Unik BTS Asal Korea Selatan, Memegang 7 Guinnes World Records Hingga Diundang ke Gedung Putih

BTS ke White House Mewakili Ras Asia Menghadap Presiden Joe Biden Secara Eksklusif

Dilansir dari Reuters, BTS datang ke White House yang merupakan istana kenegaraan Amerika Serikat, untuk bertemu dengan Joe Biden mendiskusikan soal tindakan kriminal (hate crimes) yang ditujukan pada penduduk ras Asia.
Sebelum bertemu secara tertutup dengan Biden, BTS memberikan pernyataannya kepada pers secara singkat, yang disiarkan langsung melalui YouTube The White House.
“Kami merasa sedih dengan aksi kriminal kebencian yang meningkat belakangan ini termasuk kebencian terhadap masyakarat Asia-Amerika,” jelas personel BTS Jimin, yang dibantu oleh penerjemah.
“Untuk menghentikan hal tersebut dan mendukung upaya-upaya yang dilakukan, kami ingin memanfaatkan kesempatan ini untuk menyuarakan pendapat kami sekali lagi,” lanjutnya.
Pertemuan BTS dengan Joe Biden yang tertutup disebut White House memiliki tujuan untuk mendiskusikan pentingnya keragaman dan inklusi, serta pengaruh yang dimiliki BTS untuk menyebarkan pesan positif ke seluruh dunia.
BACA JUGA : BTS Akan Bertemu Joe Biden di Gedung Putih, Bahas Diskriminasi Asia di Amerika Serikat
Ads Banner

BERITA TERKINI

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB